You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Pengurasan Saluran di Jalan Kebon Sirih Raya Dikebut

access_timeJumat, 24 November 2023 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Sebanyak 17 Petugas Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Pusat melakukan pengurasan saluran air di Jalan Kebon Sirih Raya, Kebon Sirih, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (24/11). Pengurasan yang dilakukan sejak 10 September ditargetkan rampung pada akhir Desember mendatang. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)

Pemasangan Turap Embung Pekayon Capai 50 Persen

access_timeJumat, 24 November 2023 photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto

Pembangunan turap embung Pekayon, Kelurahan Pekayon, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, capai 50 persen.  Pemasangan turap yang menggunakan grass box sepanjang 750 meter, dengan tinggi 2,5 meter ini merupakan bagian dari proses awal normalisasi embung yang dibangun di atas lahan seluas 1,6 hektar. (Foto: Andri Widiyanto/beritajakarta id)

Trotoar di Jalan Haji Agus Salim Diperbaiki

access_timeJumat, 24 November 2023 photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto

Delapan Petugas Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, melakukan perbaikan trotoar yang rusak di Jalan Haji Agus Salim, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (24/11). Perbaikan yang dilakukan sepanjang tujuh meter tersebut meliputi pemasangan ulang kanstin dan keramik trotoar. (Foto: Andri Widiyanto/beritajakarta.id)

Kelurahan Pondok Kelapa Lakukan Penataan Wilayah Triwulan IV

access_timeJumat, 24 November 2023 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

12 Petugas Penanganan Prasarana dan sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pondok Kelapa membuat Taman di Jalan Raya Pondok Kelapa, Kelurahan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (24/11). Taman yang memiliki luas 45 meter persegi ini nantinya akan dihiasi berbagai jenis tanaman hias mulai dari pucuk merah, ganda rusa, dan bougenville. Kegiatan ini merupakan bagian dari penataan kawasan triwulan ke empat  Kelurahan Pondok Kelapa. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)

Pj Gubernur Tinjau Instalasi Jaringan Distribusi Air PAM di Kebon Kosong

access_timeJumat, 24 November 2023 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono tinjau instalasi jaringan distribusi air PAM di Jalan Kemayoran Gempol RW 04, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (24/11). Di sana PAM JAYA tengah membangun reservoir air dengan kapasitas 200 meter kubik untuk memaksimalkan suplai air sampai ke rumah pelanggan. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)

Pemprov DKI Jakarta Gelar Apel Kesiapsiagaan Hadapi Musim Hujan

access_timeJumat, 24 November 2023 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, memberikan arahan pada apel dan gladi kesiapsiagaan menghadapi musim hujan di Pintu Air Malaka Sari Kanal Banjir Timur (KBT), Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (24/11). Dalam apel yang diikuti 300 personel gabungan ini, Pemprov DKI Jakarta mematangkan kesiapan menghadapi puncak musim hujan yang diprediksi akan terjadi pada bulan Februari tahun depan. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik