Petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta memadamkan kebakaran kubah Masjid Jakarta Islamic Center (JIC) di Jalan Kramat Raya, Koja, Jakarta Utara, Rabu (19/10). Sebanyak 21 unit mobil pemadam kebakaran dan 90 personel dikerahkan untuk memadamkan api. Tidak ada korban jiwa maupun luka berat dalam kejadian ini. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)
Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Timur mengadakan kegiatan Wisata Literasi di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 05 Cipinang Melayu, Jalan Raya Kalimalang, RT 01/10, Kelurahan Cipinang Melayu, Makasar, Rabu (19/10). Wisata literasi ini diisi dengan kegiatan menarik seperti pengenalan perpustakaan daerah, pendidikan pemustakaan dan layanan perpustakaan keliling. (Foto: Reza Hapiz/beritajakarta.id)
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, meninjau kondisi tanggul Kali Pulo di RT 04/06, Kelurahan Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (19/10). Peninjauan dilakukan untuk melihat secara langsung kondisi permukiman warga di Jati Padang yang kerap tergenang saat hujan turun. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, beserta jajaran dan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, meninjau Rumah Pompa Waduk Pluit di Jalan Muara Baru Ujung Gedung Pompa, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (19/10). Peninjauan dilakukan untuk mengecek kesiapan infrastruktur dalam menghadapi musim penghujan. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Marullah Matali memimpin rapat pembahasan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2023 di Ruang Pola Bappeda, Gedung Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (19/10). Rapat tersebut diikuti seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)
Satuan Tugas Sumber Daya Air (Satgas SDA) Jakarta Timur melakukan pengerukan Saluran Penghubung (Phb) Teluk Tomini di Jalan Teluk Sibolga, RT 09/10, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit. Pengerukan ini dalam rangka peningkatan kapasitas saluran. (Foto: Reza Hapiz/beritajakarta.id)