You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Peternak Sapi di Bangka Diminta Bangun IPAL
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Peternak Sapi di Bangka Diminta Bangun IPAL

Peternak sapi yang berlokasi di Jalan Bangka IX, Kelurahan Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, diimbau untuk membangun Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Pembangunan IPAL ini diperlukan untuk menanggulangi pencemaran limbah ternak yang kerap dikeluhkan warga sekitar.

Warga sudah lama mengeluhkan limbah ternak yang dibuang dari peternakan sapi di Jalan Bangka IX

"Warga sudah lama mengeluhkan limbah ternak yang dibuang dari peternakan sapi di Jalan Bangka IX," kata Shita Damayanti, Kepala Bagian Perekonomian Pemkot Administrasi Jakarta Selatan, Selasa (28/4).

Shita menuturkan, berdasarkan hasil mediasi antara warga dengan pemilik peternakan disepakati pemilik akan membangun IPAL. Peternakan yang sudah berdiri sekitar tahun 1970 an ini diketahui terdapat 20 ekor sapi. 

Gandeng LIPI, DKI Kembangkan Sapi Unggul

Menurut Shita, pembangunan IPAL ini nantinya akan dikoordinasikan dengan Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Jakarta Selatan dan Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) DKI Jakarta. 

 

Secara terpisah, Kepala Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Selatan, Sri Hartati menyebutkan, pembuatan IPAL membutuhkan lahan yang memadai untuk mengolah limbah ternak menjadi pupuk, biogas dan kotoran yang dikeluarkan menjadi bening serta tidak berbau menyengat.

"Sebenernya karena lahan saja yang sempit sehingga penataannya kurang pas, sementara lahan produktif menjadi rumah-rumah warga," kata Sri.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8786 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2750 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1698 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1526 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1390 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik