You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gulkarmat Jaktim Evakuasi Ular Sanca Sepanjang Dua Meter
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Ular Sanca Dua Meter di Pondok Bambu Dievakuasi Petugas

Seekor ular Sanca sepanjang dua meter berhasil diamankan petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Minggu (14/8) di Jalan Pahlawan Revolusi RT 03/02 Kelurahan Pondok Bambu, Duren Sawit.

Dalam waktu sekitar 30 menit ular berhasil dievakuasi

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, ular ini pertama kali diketahui pemilik rumah berada di sekitar mesin pompa air.

Karena tak berani menangkapnya, lanjut Gatot, pemilik rumah meminta bantuan petugas Gulkarmat untuk melakukan evakuasi ular tersebut.

Gulkarmat Jaktim Evakuasi Ular Kobra 1,5 Meter

"Pemilik rumah melihat ular berada di sekitaran mesin pompa air. Namun, ia mengaku tidak tahu dari mana ular tersebut masuk dari mana," tuturnya.

Untuk melakukan evakuasi ular Sanca tersebut, ungkap Gatot, pihaknya mengerahkan tiga personel ke lokasi.

"Dalam waktu sekitar 30 menit ular berhasil dievakuasi petugas," ungkapnya.

Dengan dievakuasinya ular ini maka sedikitnya satu KK atau empat jiwa berhasil diselamatkan dari ancaman serangan reptil tersebut.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye10229 personDessy Suciati
  2. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1467 personDessy Suciati
  3. Tes Lapangan Calon PPSU Kelurahan Cikoko Dibagi Tiga Gelombang

    access_time02-07-2025 remove_red_eye1322 personTiyo Surya Sakti
  4. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye1003 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Dorong Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Kelas Dunia

    access_time29-06-2025 remove_red_eye895 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik