You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
SDA Kepulauan Seribu Tambah 2 Sumur Resapan di Pulau Pramuka
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Sudin SDA Kepulauan Seribu Tambah Dua Sumur Resapan di Pulau Pramuka

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Kepulauan Seribu menambah dua bak sumur resapan di Pulau Pramuka, RT 04/05 Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepuluan Seribu Utara. Ditargetkan, pembangunan dua bak sumur tersebut akan rampung pekan ini.

Pembuatan bak sumur menindaklanjuti permintaan warga

Kepala Sudin SDA Kepulauan Seribu, Hendri mengatakan, pengerjaan pembangunan bak sumur dilakukan sejak Selasa (9/8) lalu. Untuk melakukan pengerjaan pihaknya menerjunkan enam personel Sudin SDA.

"Pembuatan bak sumur menindaklanjuti permintaan warga agar jalan permukiman di wilayah tersebut tidak terjadi genangan saat hujan," ujarnya, Selasa (16/8).

Pengerjaan Tiga Sumur Resapan di Pulau Pramuka Rampung Pekan Ini

Dikatakan Hendri, Masing-masing bak yang dibangun berdiameter 30 x 30 sentimeter dengan kedalaman 50 sentimeter. Sebelumnya, di kawasan tersebut juga sudah dibangun bak sumur resapan namun dinilai belum maksimal.

Tercatat hingga Agustus 2022, sudah ada sebanyak 11 unit bak sumur resapan yang dibuat Sudin SDA Kepulauan Seribu di Pulau Pramuka, RT 04/05 Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

"Penambahan jaringan pipa dan bak sumur diharapkan mempercepat resapan air hujan agar tidak terjadi genangan dan menggangu aktivitas warga,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3683 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1085 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye953 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye931 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye927 personNurito