You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengurus RT/RW Kepulauan Seribu Utara Disosialisasikan Peningkatan Kapasitas Kemasyarakatan
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pengurus RT/RW Kepulauan Seribu Utara Disosialisasikan Peningkatan Kapasitas Kemasyarakatan

Sebanyak 110 pengurus RT/RW di tiga kelurahan di Kecamatan Kepulauan Seribu Utara mengikuti sosialisasi peningkatan kapasitas kemasyarakatan tahun 2022 di Ruang Pola Kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Warga diberikan pembekalan tentang peran lembaga masyarakat

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Aspemkesra) Kepulauan Seribu, H Alawi mengatakan, sosialisasi ini merupakan media berbagi informasi serta menambah wawasan untuk warga Kepulauan Seribu. Selain itu kegiatan juga sebagai wadah silaturahmi. 

RW 10 Kebayoran Lama Utara Masuk Nominasi Kampung Kerukunan

"Warga diberikan pembekalan tentang peran lembaga masyarakat dalam penanganan masalah hukum secara restorative justice dan pembentukan karakter untuk peningkatan kesejahteraan," ujarnya, Rabu (31/8). 

Menurutnya, pengurus RT/RW mempunyai tugas membantu lurah dalam pelayanan pemerintahan, penyediaan kependudukan dan perizinan. Kemudian juga ikut mengawasi pembangunan yang ada di wilayah Kepulauan Seribu Utara serta mengawasi orang luar yang melakukan penangkapan ikan secara ilegal

Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kepulauan Seribu, Purnomo menambahkan, sosialisasi ini diikuti oleh pengurus RT, RW dan lembaga musyawarah kelurahan (LMK) Kelurahan Pulau Kelapa, kelurahan Pulau Harapan dan kelurahan Pulau Panggang.

"Mudah-mudahan melalui pembinaan ini pengurus RT, RW, dan LMK dapat menambah wawasan baru agar menjadi bekal dalam pengabdiannya di masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24668 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3142 personFolmer
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1401 personFakhrizal Fakhri
  4. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1083 personTiyo Surya Sakti
  5. Lima Taman di Jakarta Resmi Buka 24 Jam

    access_time16-05-2025 remove_red_eye1037 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik