You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Disparekraf DKI Jakarta Berpartisipasi Pada Pameran Game Papan Atas di Dunia
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Disparekraf DKI Jakarta Berpartisipasi Pada Pameran Game Papan Atas di Dunia, Tokyo Game Show 2022

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta mendukung penuh para pelaku ekonomi kreatif di Jakarta yang berpartisipasi dalam Tokyo Game Show 2022 pada 15-18 September 2022. Perwakilan pelaku ekonomi kreatif DKI Jakarta yang akan menjadi exhibitor di Tokyo Game Show 2022 adalah Anantarupa Studios, Enspire Studios, dan Caravan Studios yang tergabung dalam CAKRA Association. 

Indonesia merupakan market game terbesar di Asia Tenggara

"Dengan adanya dukungan ini, diharapkan CAKRA Association sebagai perwakilan pelaku kreatif pengembang permainan DKI Jakarta dapat berjejaring, melakukan benchmark, memamerkan, serta memasarkan game buatan anak bangsa di Tokyo Game Show 2022. Sehingga nantinya dapat memberikan nilai tambah bagi industri pengembang permainan di DKI Jakarta dan Indonesia,” ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Andhika Permata, seperti dikutip dari siaran pers PPID Provinsi DKI Jakarta, Sabtu (17/9).

Salah satu karya yang akan ditampilkan oleh Anantarupa studios di Tokyo Game Show 2022 adalah game Lokapala. Game Lokapala merupakan e-sports pertama dari Indonesia dan di Asia Tenggara yang terinspirasi dari penelitian budaya pada naskah kuno untuk memperkenalkan pahlawan-pahlawan sejarah dan mitologi lokal. Lokapala juga pernah menjadi salah satu cabang pertandingan olahraga / e-sports di PON XX Papua dan Piala Presiden E-sports 2021. 

Pemprov DKI Gelar Festival #IniJakarta2022 di Kota Tua

Andhika menambahkan, industri pengembang permainan (game developers), merupakan salah satu sub sektor ekonomi kreatif yang semakin meningkat dan berkembang pada saat masa pandemi, bahkan secara global menghasilkan pendapatan yang lebih besar dibanding gabungan industri film dan musik, Jakarta menjadi rumah dan pusat bagi pengembang permainan (game developers) di Indonesia. 

“Indonesia merupakan market game terbesar di Asia Tenggara dan menempati ranking 16 dunia, serta memiliki tingkat pertumbuhan per tahun secara Compounded Annual Growth Rate (CAGR) tertinggi di dunia yaitu 37%. Namun, pengembang permainan lokal hanya menguasai 0,4% market share nasional. Dengan potensi yang begitu besar, sub sektor pengembang permainan layak mendapat perhatian khusus.” lanjut Andhika. 

Sementara, Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang dan Federasi Mikronesia, Heri Akhmadi menyambut kedatangan para pengembang game dari DKI Jakarta di Tokyo Game Show 2022. Dubes Heri Akhmadi berkunjung ke booth CAKRA Association dan menyampaikan keyakinannya bahwa industri game Indonesia dapat menjadi tulang punggung sekaligus katalisator bangkitnya ekonomi Indonesia. 

"Dengan keikutsertaan Jakarta di Tokyo Game Show 2022 dapat bermanfaat untuk memperkenalkan game Indonesia ke tingkat global dan mampu mendorong kerja sama serta kolaborasi dengan para pelaku industri game di Jepang," terang Heri. 

Tokyo Game Show merupakan sebuah pameran pengembang permainan (game developers) dan permainan video (video gaming) terkemuka di Asia dan dunia yang diadakan setiap tahun di Jepang. 

Setelah 2 tahun sebelumnya diselenggarakan secara virtual karena pandemi, tahun ini Tokyo Game Show akan diselenggarakan secara langsung di Makuhari Messe Convention Centre, Perfektur Chiba, Jepang, pada 15 sampai dengan 18 September 2022. Dua hari pertama pameran, dikhususkan untuk industri, bisnis, dan pers, sedangkan hari ketiga dan keempat pameran terbuka secara umum untuk publik. 

Tokyo Game Show 2022 akan dihadiri oleh 605 peserta pameran, yang terdiri dari 312 exhibitor dari Jepang dan 293 exhibitor dari luar negeri termasuk Indonesia. Secara total terdapat 1.883 booth pameran yang akan tampil di Makuhari Messe Convention Centre. Jumlah exhibitor dan booth yang jauh lebih banyak dari sebelumnya diharapkan mencerminkan harapan yang tinggi untuk menghadiri pameran secara langsung setelah menunggu selama tiga tahun. 

Tokyo Game Show 2022 akan menampilkan berbagai jenis genre game, termasuk game baru yang ditunggu-tunggu, e-sports, dan game metaverse (ruang virtual) mutakhir, yang menargetkan berbagai macam platform seperti konsol game, smartphone, dan komputer.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3645 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1045 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye956 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye886 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye866 personTiyo Surya Sakti