You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Harapan Pimpinan DPRD untuk PJ Gubernur DKI Baru
....
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

Harapan Pimpinan DPRD untuk PJ Gubernur Jakarta

Dilantiknya Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono diharapkan dapat membangun jalinan komunikasi antar eksekutif dengan legislatif yang sudah baik selama ini menjadi lebih baik lagi.

DPRD akan mendukung apa yang dikerjakan PJ Gubernur

Hal ini diutarakan Ketua dan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi dan Zita Anjani, usai menghadiri acara rapat Paripurna di Gedung DPRD Provinsi DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (17/10).

"Selamat atas dilantiknya Pak Heru. Semoga jalin komunikasi dengan legislatif semakin baik. Saya siap gotong-royong dan bersinergi untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang banyak dialami warga," kata Edi.

Pj Gubernur Hadiri Rapat Paripurna Perdana dengan DPRD

Menurutnya, persoalan utama di Jakarta kedepannya harus ada progres perkembangan yang signifikan dengan kerja-kerja nyata, bukan hanya sekedar kata.  Penjabat Gubernur saat ini memiliki amanat yang cukup besar untuk menuju Jakarta lebih maju yang warganya sejahtera dan makmur.

"Kita DPRD akan mendukung apa yang dikerjakan PJ Gubernur. Dengan adanya evaluasi tiga bulan juga sudah sangat baik untuk menilai kerja bersama," ucapnya.

Pendapat senada diucapkan Wakil Ketua DPRD, Zita Anjani. Ia berharap kedepannya eksekutif dan legislatif lebih bersinergi untuk Jakarta lebih maju dan program-programnya semakin baik.

"Saya berpesan,  program apa yang sudah baik untuk Jakarta dilanjutkan dan yang belum maksimal untuk ditingkatkan bersama," tuturnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15941 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3366 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2427 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1489 personFakhrizal Fakhri
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1217 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik