You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tak Kunjung Ditutup, Ratusan PKL Monas Masuk Melalui Pintu Timur
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Lenggang Jakarta Belum Ramai Pembeli

Diduga belum maksimalnya pemberlakuan satu pintu masuk Monumen Nasional (Monas), membuat kondisi kawasan jajanan Lenggang Jakarta relatif masih sepi pembeli.  Apalagi setiap hari ratusan pedagang kaki lima (PKL) dengan leluasa berjualan di kawasan rekreasi ini.

Masih sepi pembeli karena pintu masuk di sisi timur masih dibiarkan terbuka. Padahal rencananya seluruh akses Monas hanya melalui kawasan Lenggang Jakarta

Pantauan beritajakarta.com, ratusan pedagang tampak memanfaatkan kelonggaran pintu masuk timur Monas untuk membawa barang dagangannya, termasuk gerobak dan sepeda motor. Petugas yang berjaga seperti tidak mampu menghalau masuknya para PKL itu.

Satpol PP Tak akan Kembalikan Barang Dagangan PKL Monas

"Masih sepi pembeli karena pintu masuk di sisi timur masih dibiarkan terbuka. Padahal rencananya seluruh akses Monas hanya melalui kawasan Lenggang Jakarta," keluh Fardi (28), salah satu pedagang Lenggang Jakarta, Jumat (12/6).

Kepala Kantor Pengelola (KPK) Kawasan Monumen Monas, Rini Hariani menuturkan, pihaknya masih memiliki kendala untuk menutup pintu masuk sisi timur. Salah satunya karena masih kerap dimasuki personel TNI yang akan berolahraga.

"Kita sudah mengajukan protes kepada TNI dan mereka janji untuk membantu penjagaan di kawasan Monas. Tapi hingga kini belum ada, kita upayakan secepatnya ditutup," ujar Rini.

Saat ini, menurut Rini, ada sekitar 170 orang petugas pengamanan kawasan Monas dan jika ditambah personel Garnisun menjadi 250 orang. Personel sendiri akan berjaga selama 3 shift khususnya di pintu yang sering digunakan PKL untuk memasukkan barang dagangannya melalui atas pagar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4258 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1585 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1562 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik