You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
12 Pohon Ditanam di RW 03 Ragunan
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

12 Pohon Produktif Ditanam di RW 03 Ragunan

12 pohon produktif ditanam di wilayah RT 09/03, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kami juga minta warga agar menanam minimal satu pohon

Lurah Ragunan, Nurcahya mengatakan, 12 pohon yang ditanam terdiri dari mangga, sukun, jambu air dan alpukat. Penanaman pohon melibatkan warga, para pengurus RW hingga jajaran kelurahan.

"Aksi tanam pohon produktif dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam gerakan penanaman satu juta pohon," ujarnya, Sabtu (3/12).

Tujuh Pohon Produktif Ditanam di Tebet Timur

Ia menjelaskan, aksi penanaman pohon ini sebelumnya telah disosialisasikan kepada warga di tiap RT dan RW. Dalam sosialisasi tersebut, warga diinformasikan penanaman pohon dimulai dengan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan.

"Kami juga minta warga agar menanam minimal satu pohon di rumah masing-masing," katanya.

.

Nur Elida (42), warga RT 09/03, Ragunan mendukung kegiatan penanaman pohon di lahan kosong dan jalur hijau di wilayahnya. Terlebih, lahan yang ditanami pohon sudah lama berkondisi kosong hingga tampak gersang.

"Dengan makin banyaknya pohon, lingkungan kami jadi lebih hijau dan asri. Kalau sudah berbuah, bisa dikonsumsi warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1469 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1456 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1183 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1168 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1109 personFolmer