You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tingkatkan Kenyamanan Penumpang, Terminal Kalideres Tambah Fasilitas Park and Ride
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Kurangi Macet, Terminal Kalideres Bangun Fasilitas Park and Ride

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan  menambah fasilitas Park and Ride di Terminal Kalideres Jakarta Barat. Ini sebagai upaya meminimalisir penggunaan mobil pribadi dan kemacetan di Jakarta.

Meningkatkan penggunaan transportasi publik di Jakarta

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, penyediaan fasilitas Park and Ride di Terminal Kalideres ini bertujuan agar masyarakat di sekitar Kalideres serta daerah penyangga yang akan beraktivitas menuju Jakarta dapat memarkirkan kendaraan pribadinya untuk berpindah moda menggunakan layanan angkutan umum yang tersedia di terminal seperti Transjakarta, Mikrotans dan angkutan umum lainnya.

"Peningkatan fasilitas Park and Ride di Terminal Kalideres, selain untuk meningkatkan kenyamanan juga untuk meningkatkan kapasitas bagi penggunanya," kata Syafrin, Selasa (27/12).

Dishub DKI Siapkan Pengaturan Lalin dan Tambah Armada Bus Transjakarta Pada Perayaan Natal 2022

Dijelaskan Syafrin, kegiatan ini merupakan salah satu program RPJMD Pemprov DKI Jakarta serta bagian dari strategi Push and Pull yang bertujuan untuk meningkatkan pelayanan serta modal share angkutan umum di Jakarta.

"Masyarakat pun tidak perlu ragu karena Park and Ride dibangun berdekatan dengan halte, terminal dan stasiun transportasi publik untuk melanjutkan perjalanan seperti Transjakarta dan MRT," tambahnya.

Fasilitas Park and Ride, lanjut Syafrin, terletak di lokasi-lokasi perbatasan dengan kota-kota penyangga, pengguna kendaraan pribadi dapat menempatkan kendaraannya di Park and Ride sebelum melanjutkan perjalanan dengan transportasi publik di Jakarta.

Ia menuturkan, hingga saat ini, telah dibangun 11 Fasilitas Park and Ride di berbagai lokasi di Jakarta diantaranya Ragunan, Kampung Rambutan, Terminal Terpadu Pulo Gebang, South Quarter, Pinang Ranti, Cililitan, Fatmawati, hingga yang terakhir diresmikan di Lebak Bulus.

Saat ini, Park and Ride Kalideres  dalam proses pembangunan untuk menambah kapasitas kendaraan.

"Diharapkan pembangunan ini dapat meningkatkan penggunaan transportasi publik di Jakarta. Dengan begitu, Park and Ride dapat menjadi langkah untuk mewujudkan transportasi yang berkelanjutan," tuturnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye9614 personDessy Suciati
  2. Jakarta Kirim 79 Atlet Junior ke Kejurnas Panahan 2025

    access_time26-06-2025 remove_red_eye1356 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1228 personDessy Suciati
  4. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye840 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Dorong Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Kelas Dunia

    access_time29-06-2025 remove_red_eye826 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik