You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Personel Gabungan Apel PAM Tahun Baru di TMII
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

600 Personel Gabungan Siap Amankan Malam Tahun Baru di TMII

600 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan pesta perayaan pergantian tahun di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.

200 personel lainnya untuk pengamanan bagian luar

Kesiapan para personel pengamanan Tahun Baru ini ditandai dengan apel bersama di Halaman Teater Imax Keong Mas, TMII.

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Budi Sartono mengatakan, 600 personel gabungan ini terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Suku Dinas Perhubungan, Suku Dinas Gulkarmat, Suku Dinas Kesehatan, kelurahan, kecamatan, FKDM, Pokdar Kambtibmas dan sejumlah organisasi kemasyarakatan.

Pengunjung Mulai Berdatangan ke Ancol Taman Impian

Selama perayaan pergantian tahun di TMII, 400 dari 600 personel disebar ke tiga pusat keramaian yang meliputi plaza Gajah Mada, Museum KTT Non-Blok dan Danau Arcipelago.

"200 personel lainnya untuk pengamanan bagian luar. Khususnya terkait pengamanan kendaraan dan antisipasi kemacetan lalu lintas," ujar Budi saat memimpin apel di lokasi, Sabtu (31/12).

Menurut Budi, hingga pukul 15.00, situasi arus lalu lintas di seputar kawasan TMII masih lancar, sehingga belum diterapkan rekayasa lalu lintas.

"Jika kondisinya crowded, maka akan dilakukan rekayasa lalu lintas," ungkapnya.

Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar menuturkan, apel gabungan ini digelar dalam rangka pengamanan di kawasan TMII yang menjadi pusat kegiatan perayaan malam Tahun Baru tingkat provinsi.

Rencananya perayaan Tahun Baru di lokasi akan dihadiri Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Muhammad Fadil Imran dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

"Apel ini untuk memastikan keamanan bagi masyarakat yang berkunjung ke TMII," tegasnya.

Anwar menjelaskan, kondisi TMII saat ini terbilang jauh lebih baik pasca direvitalisasi. Kehadiran aparat gabungan di kawasan obyek wisata tersebut diharapkan bisa memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengunjung.

"Kami mengimbau warga tidak menyalakan petasan saat malam Tahun Baru karena dikhawatirkan bisa memicu  terjadinya kebakaran," serunya.

Kepala Satpol PP Jakarta Timur, Budhy Novian menambahkan, pihaknya mengerahkan 80 personel untuk membantu pengamanan acara malam Tahun Baru di kawasan TMII. Dari jumlah tersebut, 30 personel di antaranya bergabung dengan unsur terkait menjaga keamanan di area dalam.

"50 personel Satpol PP lainnya berjaga di luar TMII," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3644 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1044 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye955 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye885 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye865 personTiyo Surya Sakti