Pemkot Jaktim Terus Beri Perhatian Kepada Keluarga Eny
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur, terus memberikan perhatian kepada keluarga Eny, pemilik rumah mewah yang viral lantaran kondisi rumahnya
terbengkalai di Jalan Paron RT 06/02, Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung.Sejak tahun 2019, kami sudah memberikan bantuan sosial (bansos)
Bahkan, saat ini Eny yang diduga mengalami depresi tengah mendapatkan perawatan medis di RSKD Duren Sawit, di mana seluruh biaya perawatannya ditanggung oleh Pemprov DKI Jakarta.
Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar mengungkapkan, pihaknya sudah memberikan perhatian kepada keluarga Eny, sejak tahun 2019 lalu.
Ini Upaya Pemkot Jaktim dalam Mengantisipasi Cuaca Ekstrem“Sejak tahun 2019, kami sudah memberikan bantuan sosial (bansos) untuk keluarga Eny,” ujar Muhammad Anwar, ditemui di kantor Kelurahan Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Kamis (5/1).
Dikatakan Muhammad Anwar, tak hanya Eny, yang kini sedang mendapatkan perawatan medis di RSKD Duren sawit, anaknya bernama Tiko juga terus mendapat perhatian. Terkini, Tiko diperkerjakan sebagai petugas keamanan lingkungan oleh pengurus RT setempat.
Ditambahkan Anwar, pemerintah tidak mungkin tinggal diam melihat warganya yang kesusahan. Karena setiap saat, ia selalu menyampaikan pada warga yang membutuhkan bantuan, agar melaporkan ke RT/RW tempat tinggalnya untuk diteruskan ke kelurahan, kecamatan dan tingkat kota. Bantuan yang diberikan mulai dari layanan kesehatan, bantuan sosial dan lain sebagainya.
Sementara itu, Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur, hari ini kembali memberikan pelayanan kepada Eny dan keluarganya. Kali ini petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur dikerahkan untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan di rumah Eny.
“Hari ini kami kerahkan enam personel untuk melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh bagian rumah Eny. Penyemprotan dilakukan menggunakan empat tabung sprayer,” kata Gatot, Kamis (5/1).
Sebelumnya, sambung Gatot, pihaknya juga telah mengerahkan personel untuk melakukan aksi bersih-bersih di rumah berlantai dua milik Eny. Tak hanya bagian luar, bagian dalam rumah pun turut dibersihkan.