You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tiang Rambu Lalulintas Yang Rusak di Jalan RC Veteran Dievakuasi
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Rambu Lalin Nyaris Roboh di Jalan RC Veteran Dievakuasi

Petugas Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan mengevakuasi rambu lalu lintas (lalin) yang rusak dan nyaris roboh di Jalan RC Veteran, atau tepatnya di depan gedung DHL, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan.

Pengguna jalan yang melintas juga jadi merasa aman dan nyaman

Koordinator Lapangan Sudin Perhubungan Jakarta Selatan, Nurhadi mengatakan, rambu lalu lintas Letter S atau rambu larangan berhenti yang nyaris roboh itu dievakuasi karena kondisinya patah dan sudah miring akibat tertabrak  mobil, Minggu (5/2) kemarin. Jika dibiarkan dikhawatirkan bisa membahayakan pengguna jalan atau pengendara yang melintas.

“Tingginya enam meter. Evakuasi kita lakukan setelah mendapatkan informasi dari warga dan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga,” ujar Nurhadi, Senin (6/2).

Petugas Gabungan Evakuasi Tiang Roboh di Jl Pintu II TMII

Untuk mengevakuasi tiang rambu lalu lintas tersebut, sambung Nurhadi, pihaknya mengerahkan enam personel dan satu unit truk crane. Petugas juga menggunakan mesin greinda untuk memotong tiang besi menjadi beberapa bagian sehingga memudahkan petugas melakukan evakuasi.

“Setelah dievakuasi, selanjutnya kami akan memasang rambu lalu lintas yang sama di lokasi tersebut,” katanya.

Sementara itu, Ramses (42), karyawan DHL menuturkan, pihaknya mengapresiasi respons cepat petugas yang melakukan evakuasi tiang rambu lalin yang telah tertabrak mobil dan dalam kondisi rusak serta nyaris roboh.

“Pengguna jalan yang melintas juga jadi merasa aman dan nyaman,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1122 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye992 personFakhrizal Fakhri
  3. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye977 personFolmer
  4. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye890 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye868 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik