Jajaran Kelurahan Pademangan Timur Panen 12 Kilogram Pakcoy
Jajaran aparatur sipil negara (ASN) bersama dengan kader PKK dan petugas PPSU Kelurahan Pademangan Timur, Jakarta Utara, Senin (20/2), panen 12 kilogram sayur Pakcoy dari lahan
urban farming di halaman kantor kelurahan.Sekarang nikmati hasilnya
Menurut Lurah Pademangan Timur, Abdul Rahman Hakim, sayuran Pakcoy yang dipanen ini merupakan hasil program budidaya hidroponik dengan media pipa tanpa menggunakan tanah.
"Proses penanaman dari Januari dan Februari ini panen," ujarnya.
Kader PKK dan Warga Panen Sayur di Lahan Urban Farming RW 05 CegerHasil panen hari ini, ungkap Rahman Hakim, dibagikan kepada anggota PPSU, kader PKK dan warga sekitar secara gratis.
"Kita sudah rawat, sekarang nikmati hasilnya," kata dia.
Kasie Ekbang Kelurahan Pademangan Timur, Ary menambahkan, giat urban farming dengan sistem hidroponik ini akan ketuktularkan ke warga agar dapat mengembangkan di rumah masing-masing.
"Warga yang ingin belajar bisa langsung ke sini. Nanti akan dibimbing cara menanam , merawat hingga panen," pungkasnya.