Genangan di Jalan Keramat Raya Koja Surut
Genangan setinggi 10 sentimeter yang sempat melanda Jalan Kramat Raya, Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara surut pada pukul 09.30.
Dari tadi malam, kami sudah siagakan PPSU
Arus lalu lintas yang sempat tersendat di ruas jalan tersebut kini sudah bisa dilalui para pengendara
dengan lancar.Pelaksana tugas (Plt) Lurah Tugu Utara, Sukarmin mengatakan, pihaknya telah menerjunkan satu tim PPSU yang terdiri dari tujuh orang untuk mengatasi genangan di Jalan Kramat Raya.
Genangan di Jalan Gaya Motor Raya Surut"Dari tadi malam, kami sudah siagakan PPSU," ujarmya, Jumat (24/2).
Sukarmin menuturkan, pada Kamis (23/2) kemarin, genangan di Jalan Kramat Raya sempat surut. Namun karena malam hari hujan lagi, genangan kembali muncul pagi tadi setinggi 10 sentimeter.
"Pukul 05.00, PPSU sudah bergerak dibekali peralatan manual untuk melancarkan tali air dan saluran yang tersumbat," katanya.
Ia mengungkapkan, pada pukul 10.00, kondisi Jalan Kramat Raya sudah tidak ada genangan. Aliran air di saluran pun sudah berjalan lancar setelah personel PPSU diterjunkan ke lokasi.
"PPSU tetap siaga sampai saat ini untuk bersiap mengatasi genangan," tandasnya.