You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 60 Peserta Dilatih Membatik di PPSB Rawabuaya
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Jakpreneur dan Kader PKK Dilatih Seni Membatik di PPSB Rawa Buaya

Sebanyak 60 peserta dilatih seni membatik oleh Suku Dinas (Sudin) Kebudayaan Jakarta Barat di Pusat Pelatihan Seni Budaya (PPSB) Jalan Rama Raya, Kompleks Perumahan Persada Sayang, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng.

Saya jadi tahu cara membatik mulai dari membuat motif

Kepala Sudin Kebudayaan Jakarta Barat, Ahmad Syaropi mengatakan, pelatihan seni membatik tahun ini diikuti 60 peserta yang terdiri dari para Jakpreneur dan kader PKK.

Para peserta mendapatkan pelatihan teknik batik tulis dengan motif batik pesisir yang identik dengan ciri warna cerah seperti, biru, kuning, dan merah. Para peserta juga diajarkan cara menggunakan canting sebagai alat membatik hingga membuat pola yang diinginkan seperti motif ikan cupang serit dan bunga anggrek yang merupakan simbol Kota Administrasi Jakarta Barat.

200 Peserta Ikuti Pelatihan Modernisasi Terminal Bus

“Pelatihan bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap seni dan budaya pada masyarakat dan mengerti teknik-tekni dasar membatik,” ujar Ahmad Syaropi, Jumat (3/3).

Dikatakan Ahmad, pelatihan ini berlangsung sejak 27 Februari hingga 10 Maret 2023 dengan 60 peserta yang dibagi dua gelombang. Setiap gelombang dilatih selama lima hari dengan jumlah 30 peserta.

“Pelatihan ini juga diharapkan dapat mengurangi angka pengangguran di DKI Jakarta, khususnya di Jakarta Barat,” katanya.

Sutiah (40), salah satu peserta pelatihan membatik gelombang pertama menuturkan, dirinya senang dan bersyukur bisa menjadi salah satu peserta pelatihan. Sebab, sebagai salah satu Jakpreneur yang memproduksi tas, dirinya menjadi tahu akan teknik dasar membatik.

“Saya jadi tahu cara membatik mulai dari membuat motif, kemudian berbagai cara pewarnaan alam, sintesis dan lainnya. Ilmu yang saya dapat akan diterapkan untuk kreasi pada usaha tas saya agar tampilannya lebih menarik dan cantik,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4054 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2786 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1763 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1564 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1428 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik