You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Berharap Penyediaan Tempat Tinggal Layak Bagi Penyintas Kebakaran RBS
.
photo doc - Beritajakarta.id

Ketua Komisi D Dukung Pemprov Carikan Solusi Jangka Panjang Pascakebakaran Plumpang

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, Ida Mahmudah mendukung langkah Pemprov DKI Jakarta mencarikan solusi jangka panjang pascakebakaran yang menimpa Depo Pertamina Plumpang, Jumat (3/3) lalu.

berharap Pemprov dapat mencarikan solusi tempat tinggal layak

Dikatakan Ida, pihaknya berharap Pemprov DKI Jakarta juga mencarikan solusi tempat tinggal layak bagi ratusan kepala keluarga penyintas kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

”Pemprov DKI dan dewan punya  tanggung jawab bersama. Namun melihat kondisi di lokasi kebakaran yang sangat berbahaya, Komisi D DPRD berharap Pemprov dapat mencarikan solusi tempat tinggal layak bagi penyintas kebakaran," ujar Ida Mahmudah, Senin (6/3).

Ketua RW 01 RBS Sebut 84 Bangunan dan 10 Kendaraan di Wilayahnya Terbakar

Ia mengungkapkan, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta bertepatan pula memiliki sebidang lahan di Jalan Yos Sudarso atau persisnya di seberang lokasi kebakaran.

"Lahan milik Pemprov DKI bagus untuk dibangun Rusunawa untuk relokasi warga yang menjadi korban kebakaran di Tanah Merah. Ini solusi jangka panjang yang dewan juga usulkan," ungkapnya.

Ditambahkan Ida, pihaknya beberapa bulan lalu juga telah meminta Pemprov DKI bersurat ke pemerintah pusat untuk  pengelolaan Wisma Atlet untuk dialihkan menjadi rusunawa bagi warga DKI Jakarta.

"Melihat musibah kebakaran di Tanah Merah, kami berharap Pemprov DKI Jakarta mempercepat proses permohonan penyerahan Wisma Atlet sehingga penyintas kebakaran dapat direlokasi ke sana. Opsi relokasi bagi penyintas kebakaran di Rawa Badak Selatan ke Wisma Atlet Kemayoran lebih dekat dann strategis,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2206 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1259 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1067 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye984 personDessy Suciati