You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Petamburan Dilibatkan Memural Tembok Untuk Penataan Wilayah
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Warga Petamburan Bantu PPSU Buat Mural

Warga RT 09/01, Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat bersama PPSU menata Jalan Petamburan I menjadi kawasan unggulan dengan membuat mural.

Ada warga yang pandai mural. Jadi saya meminta tolong

Lurah Petamburan, Rian Hermanu mengatakan, dalam sinergisitas ini, warga dilibatkan dalam pembuatan mural di tembok pembatas sepanjang 50 meter dengan tinggi empat meter.

"Ada warga yang pandai mural. Jadi saya meminta tolong untuk membantu buat mural bersama enam PPSU," ujarnya, Senin (20/3).

Sudin Kebudayaan Jakbar Mulai Pelatihan Mural dan Hadroh

Ketua RT 09/01, Petamburan, Rahmat Madani mengaku senang warga di wilayahnya dapat dilibatkan dalam penataan kawasan.

Dalam kegiatan ini, warga bersama PPSU membuat mural dengan beragam tema seperti rumah adat Betawi, Monas dan Ondel-ondel sejak awal Februari hingga 15 Maret 2023 lalu. 

"Mural ditambah dengan gambar ikan dan tulisan selamat datang," tutur Rahmat.

Selain membuat mural, sambung Rahmat, warga juga dilibatkan dalam upaya menjaga kebersihan dan penanaman pohon di wilayah ini.

"Kami telah berkomitmen menjaga lingkungan dan membantu penghijauan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2302 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1274 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1015 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye885 personAldi Geri Lumban Tobing