You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Petugas Gabungan Tangani 19 Pohon Tumbang di Jaktim
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Petugas Gabungan Tangani 19 Pohon Tumbang di Jaktim

Petugas gabungan Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Gulkarmat serta PPSU, berhasil mengatasi 19 pohon tumbang di 10 lokasi berbeda, Senin (27/3) kemarin.

Besaran pohon tumbang di tiap lokasi bervariasi antara 15-60 sentimeter

Kepala Seksi Jalur Hijau dan Hutan Kota, Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Atang Setiawan mengatakan, 10 lokasi kejadian pohon tumbang itu tersebar di lima kelurahan dari dua kecamatan. 19 pohon tersebut tumbang akibat hujan deras yang disertai angin.

"Kejadian pohon tumbang terpantau mulai pukul 16.00 hingga pukul 19.30 malam tadi," katanya, Selasa (28/3). 

Pohon Tumbang di Jalan Marunda I Rampung Dievakuasi

Dijelaskan Atang di kawasan Kelurahan Malaka Jaya,  Duren Sawit, petugas menangani  pohon tumbang di Jl H Miran, Jl Delima Raya dan TPU Malaka I. Total sebanyak sembilan pohon berbagai jenis yang tumbang, seperti Angsana, Tabebuya, Ketapang Kencana dan Petai Cina.

Kemudian di wilayah Kelurahan Duren Sawit, ada lima pohon jenis Angsana, Beringin dan Trembesi yang tumbang di Jl Raya Swadaya Blok F, Jl Raden Inten 2, dan Jl Kolonel Sugiono.

Selanjutnya, Masing-masing satu lokasi di Kelurahan Pondok Kopi, Jl RS Sukamto, dan Jl Cempaka 1, Kelurahan Malaka Sari,  Duren Sawit serta Jl Arumdina, Kelurahan Penggilingan Cakung. Total lima pohon tumbang di tiga lokasi dengan jenis Angsana, Mangga, Trembesi dan Beringin ditangani petugas. 

"Besaran pohon yang tumbang di tiap lokasi bervariasi antara 15-60 sentimeter," jelas Atang.

Selain pohon tumbang, ungkap Atang, petugas gabungan juga melakukan penanganan dua pohon sempal di wilayah Kelurahan Malaka Jaya. 

"Kita akan gencarkan pengawasan serta pemangkasan pohon yang rindang dan rawan tumbang," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik