You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Buka Layanan Penukaran Uang Gratis
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Layanan Penukaran Uang di Kantor Wali Kota Jakbar Diminati

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) membuka layanan penukaran uang di halaman Masjid As-Sahara, kantor Wali Kota Jakarta Barat, Rabu (5/4). Sontak layanan ini diminati oleh para ASN maupun warga sekitar yang membutuhkan.

Layanan ini bisa dimanfaatkan masyarakat

“Layanan penukaran uang di halaman Masjid As-Sahara ini rutin diselenggarakan saat bulan Ramadan. Layanan ini bisa dimanfaatkan masyarakat untuk mendapatkan uang pecahan untuk digunakan saat perayaan Idulfitri 1444 Hijriah,” ujar Uus Kuswanto, Wali Kota Jakarta Barat, Rabu (5/4).

Dikatakan Uus, pihaknya bersama BI membuka layanan mobil keliling penukarang uang di kantor Wali Kota Jakarta Barat (halaman Masjid As-Sahara), Pasar Slipi, dan Masjid Raya KH Hasyim Asy’ari. Untuk layanan di kantor Wali Kota Jakarta Barat hanya dibuka hari ini. Sedangkan di dua lokasi lainnya dibuka hari ini hingga 14 April 2023.

Penukaran Uang Receh Dibuka di Monas

Adapun penukaran uang yang dilayani yakni untuk pecahan Rp 1.000, Rp 2.000, Rp 5.000, Rp 10 ribu, dan Rp 20 ribu. Warga juga diberikan batas minimal penukaran uang yakni maksimal hingga Rp 3.800.000.

“Silakan warga Jakarta Barat yang membutuhkan layan penukaran uang bisa memanfaatkan layanan ini,” ucap Uus.

Fitria (32), petugas kebersihan di kantor Wali Kota Jakarta Barat, senang dengan adanya layanan penukaran uang di kantor Wali Kota Jakarta Barat. Ia menukar uang senilai Rp 2.000.000 untuk ditukarkan dengan nominal pecahan Rp 5.000, Rp 10 ribu, dan Rp 20 ribu. Uang pecahan tersebut akan dibagikan kepada sanak saudaranya saat Lebaran di kampung halamannya di Pandeglang, Banten.

“Senang ya ada layanan penukaran uang di sini (kantor Wali Kota Jakarta Barat). Jadi nggak perlu ribet mencari ke lokasi lain,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1396 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1283 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1239 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1118 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1082 personFolmer