Sudin SDA Jakut Bangun Tanggul Saluran di Pejagalan
Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Utara membangun tanggul saluran di Jalan Pluit Karang Karya, RW 16, Pejagalan, Penjaringan.
Pemasangan turap ditargetkan rampung satu bulan ke depan
Kasatpel SDA Kecamatan Penjaringan, Pendi mengatakan, pembangunan tanggul ini dilakukan sebagai upaya mengantisipasi meluapnya saluran ke ruas jalan sekitar.
"Jadi apabila hujan deras cukup lama, air tetap berada di saluran dan tidak meluap," ujarnya, Rabu (10/5).
Sudin SDA Jaktim Tambal Turap Kali BaruPendi menjelaskan, pihaknya mengerahkan delapan personel untuk membangun tanggul sepanjang 370 meter dengan lebar 25 sentimeter dan tinggi 60 sentimeter.
"Pembangunan tanggul ditargetkan rampung satu bulan ke depan," tegasnya.
Ia menambahkan, pembangunan tanggul telah dimulai sejak Senin (8/5) lalu. Saat ini pihaknya sedang membuat struktur tanggul
dengan menggunakan material lima kubik batu split."Semoga rampung tepat waktu dan tidak ada hambatan. Sehingga warga tidak khawatir lagi akses jalan tergenang saat hujan," tandasnya.