You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perbaikan Turap Inlet dan Pengerukan Waduk Melati Rampung
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Perbaikan Turap Inlet dan Pengerukan Waduk Melati Rampung

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat telah merampungkan pengerukan di Waduk Melati, Jalan Dukuh Pinggir I, Tanah Abang.

Diharapkan waduk ini dapat menampung lebih banyak debit air lagi

Bersama dengan itu juga dirampungkan perbaikan turap inlet pompa stasioner di Rumah Pompa Waduk Melati.

Kepala Suku Dinas SDA Jakarta Pusat, Mustajab mengatakan, pengerukan waduk dimulai sejak September 2022 lalu dan telah rampung awal April 2023. 

Pemkot Jaktim Programkan Pengosongan 60 Waduk, Embung dan Setu

"Total lumpur yang diangkut mencapai 45 ribu meter kubik dan telah dibuang ke PLTU Ancol, Jakarta Utara," katanya, Kamis (27/4). 

Mustajab menjelaskan, perbaikan turap inlet pompa stasioner yang dimulai sejak 22 Desember 2022 telah dirampungkan pada pertengahan Maret 2023 lalu dengan melibatkan 15 personel.

Meski sudah rampung, pihaknya masih membersihkan sisa-sisa cerucuk dolken yang mengambang. Cerucuk tersebut sebelumnya digunakan untuk perbaikan inlet pompa sepanjang 11,50 meter dengan ketinggian 4,5 meter.

"Petugas masih menyisir cerucuk dolken agar tidak menyumbat aliran air," terangnya.

Ia berharap, dengan dua kegiatan ini, Waduk Melati bisa lebih berfungsi optimal, terutama dalam mengatasi banjir dan genangan di kawasan sekitar.

"Diharapkan waduk ini dapat menampung lebih banyak debit air lagi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye877 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye837 personNurito