You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Turut Meriahkan Hut Ke 496 Jakarta, Ancol Gratiskan Tiket Sebulan Penuh
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Meriahkan HUT Jakarta, Ancol Gratiskan Tiket Sebulan Penuh

Pengunjung tinggal pilih tanggal kunjungan dan ikuti prosesnya

Untuk memeriahkan rangkaian HUT ke-496 Kota Jakarta, PT Pembangunan Jaya Ancol menggratiskan tiket masuk ke tempat wisata Ancol dari 21 Mei hingga 22 Juni 2023.

Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol, Winarto mengatakan, berbeda dengan tahun sebelumnya, penggratisan tiket masuk ke Ancol kali ini diberlakukan sebulan penuh.

Penyelanggara Pastikan Jakarta E-Prix 2023 Siap Digelar

"Kami juga akan hadirkan Festival Kuliner Betawi dan pertunjukkan kesenian untuk meriahkan suasana HUT Kota Jakarta" ujarnya, Senin (29/5).

Winarto menjelaskan, para pengunjung yang ingin menikmati tiket masuk gratis ini cukup mengakses laman www.ancol.com, lalu mendaftarkan akun.

"Pengunjung tinggal pilih tanggal kunjungan dan ikuti prosesnya hingga selesai," katanya.

Ia menambahkan, pada program kali ini, pengunjung diharuskan sudah melakukan reservasi pada H-1 kedatangan. Pengunjung juga diingatkan membayar tiket kendaraan sebelum memasuki Ancol.

"Syarat dan ketentuan lebih lanjut dapat dilihat pada www.ancol.com," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13885 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye998 personDessy Suciati
  3. Curah Hujan Ekstrem di Hulu Sebabkan Sungai Ciliwung Meluap

    access_time04-03-2025 remove_red_eye783 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Halte Petukangan Berganti Nama Menjadi Halte Petukangan D’Masiv

    access_time04-03-2025 remove_red_eye756 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Rano Dukung Sekolah Adakan Study Tour ke Museum

    access_time08-03-2025 remove_red_eye684 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik