You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Junaedi Apresiasi Kunjungan Himpaudi DKI ke Pulau Pramuka
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Junaedi Apresiasi Kunjungan Himpaudi ke Pulau Pramuka

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi membuka konsolidasi Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) DKI Jakarta di Ruang Pola Kantor Kabupaten, Pulau Pramuka, Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

Kunjungan ini diharapkan bisa memberikan manfaat

Junaedi menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan Himpaudi ke Kepulauan Seribu. Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka konsolidasi serta memberikan semangat ke guru-guru PAUD yang ada di wilayahnya.

"Kunjungan ini diharapkan bisa memberikan manfaat dan mempererat silaturahmi para guru PAUD," ujarnya, Rabu (7/6).

300 Pengurus Himpaudi Jaksel Ikuti Orientasi Kepemimpinan

Ia menjelaskan, pekerjaan guru PAUD sama dengan guru lainnya yang ingin berupaya

menciptakan generasi bangsa menjadi lebih baik. Maka dari itu mereka perlu diberikan semangat dan apresiasi setinggi-tingginya.

"Harapan kita Himpaudi  bisa terus berjuang meningkatkan kualitas PAUD di Indonesia," ungkapnya.

Ketua PW Himpaudi DKI Jakarta, Suryani Tholib mengutarakan, kegiatan ini diikuti 150 pengurus Himpaudi yang ada di lima wilayah kota dan Kepulauan Seribu.

"Kunjungan kami ini sekaligus melakukan bakti sosial di PAUD-PAUD di Kepulauan Seribu. Bantuan yang diberikan berupa uang untuk kebutuhan PAUD," ucapnya.

Ia menambahkan, selain itu juga ada peningkatan kompetensi dan sosialisasi terkait transisi dari PAUD ke SD yang menyenangkan. Dalam kegiatan tersebut sekaligus disosialisasikan tentang BPJS Ketenagakerjaan bagi para guru PAUD.

"Ke depan kami akan melanjutkan pembinaan dan peningkatan kompetensi bagi para guru," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye7405 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2129 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1046 personDessy Suciati
  4. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye929 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Ketua DPRD Dukung Upaya Pemprov DKI Perbaiki Fasilitas RDF Plant Rorotan

    access_time10-04-2025 remove_red_eye733 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik