Tembok Tempat Pembuangan Sampah Karang Anyar Diperbaiki
Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Pusat memperbaiki pagar tembok Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Karang Anyar di Jalan Karang Anyar Raya, RW 05, Karang Anyar, Sawah Besar.
Sementara kita tahan tembok yang miring dengan tiga tiang besi
Pelaksana harian (Plh) Kepala Suku Dinas LH Jakarta Pusat, Sulastri mengatakan, perbaikan
pagar TPS Karang Anyar setinggi lima meter ini hanya bersifat sementara karena belum diajukan dalam anggaran.“Sementara kita tahan tembok yang miring dengan tiga tiang besi ukuran dua meter," ujarnya, Kamis (8/6).
Truk Sampah Dikerahkan ke Tanjung PriokSulastri menuturkan, perbaikan pagar TPS dikerjakan dengan semen dan pasir setelah dicor sebelumnya menggunakan material besi.
“Meski bersifat sementara, kami pastikan besi berdiri kokoh dan dapat menopang tembok," katanya.
Ia mengutarakan, dalam perbaikan tersebut, pihaknya mengerahkan lima personel yang dibekali sejumlah peralatan.
“Perbaikan dimulai pukul 08.00 dan ditargetkan rampung hari ini,” ungkapnya.
Anggota Dewan Kota Jakarta Pusat dari Kecamatan Sawah Besar, Dede Sulaeman mengapresiasi gerak cepat personel Suku Dinas LH dalam perbaikan ini.
“Saya sangat apresiasi sekali permintaan warga ditindaklanjuti cepat. Semoga nanti perbaikan bisa dilakukan secara permanen,” tandasnya.