You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 45 Pohon Ditoping di Cengkareng
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

45 Pohon di Jakbar Dipangkas

Sebanyak 20 pohon dari berbagai jenis di sepanjang Jalan EE Raya, RT 10/04, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, dipangkas (toping) petugas. Pemangkasan dilakukan untuk menghindari pohon tumbang atau dahan sempal.

Penopingan ke-20 pohon tersebut kami lakukan sebagai bentuk antisipasi pohon tumbang dan dahan sempal akibat hembusan angin

Wakil Camat Cengkareng, Hendi Setiawan mengatakan, penopingan pohon jenis angsana, asem dan akasia yang terdapat di jalur hijau sepanjang jalan tersebut dilakukan atas permintaan warga karena keberadaan pohon sudah sangat rindang dan tinggi.

Pemangkasan Pohon Terkendala Alat

Imbasnya, selain mengganggu kabel-kabel listrik, juga dikhawatirkan rawan tumbang dan dahannya sempal saat hujan turun disertai angin kencang.

“Penopingan ke-20 pohon tersebut kami lakukan sebagai bentuk antisipasi pohon tumbang dan dahan sempal akibat hembusan angin,” ujar Hendi, Jumat (10/7).

Selain penopingan pada pohon sepanjang jalan tersebut, pihaknya jelas Hendi, juga telah menoping sebanyak lebih dari 25 pohon pada dua sisi sepanjang Jalan Utama Raya, yang memang umumnya sudah tua dan rimbun. Kemudian sepanjang Jalan Kemuning Raya juga telah dilakukan pemangkasan.

“Jalan Utama Raya merupakan jalan yang ramai dilintasi kendaraan dan orang berjalan kaki. Untuk itu demi memberikan rasa aman dan nyaman, pohonnya kami toping,” tandas Hendi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye3269 personDessy Suciati
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1640 personFakhrizal Fakhri
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1205 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1190 personDessy Suciati
  5. Sudin KPKP Jaksel Berikan 250 Ikan Cupang ke Warga Menteng Dalam

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1025 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik