You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
60 Pelajar Ikuti Pelatihan Dokter Kecil di Pulau Kelapa
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

60 Pelajar Ikuti Pelatihan Dokter Kecil di Pulau Kelapa

Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Utara mengadakan kegiatan pelatihan dokter kecil di SDN 01 Pulau Kelapa. Kegiatan ini diikuti 60 pelajar dari SDN 01 dan 02 Pulau Kelapa, serta MIN 17 Pulau Kelapa.

Menjadi dokter kecil juga dapat tingkatkan sifat kepemimpinan pelajar

Kasatpel UKM Puskesmas Kecamatan Seribu Utara, Ratu Juwita mengatakan, kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan kesadaran para pelajar dalam menjaga kesehatan dan lingkungan sekitar mereka.

Selain itu juga sebagai upaya meningkatkan partisipasi pelajar dalam program Usaha Kesehatan Sekolah (UKS).

200 Siswa SD se Kecamatan Cilincing Ikuti Jambore Dokter Cilik

"Menjadi dokter kecil juga dapat tingkatkan sifat kepemimpinan pelajar. Mereka belajar mengawasi langsung teman-temannya agar mencapai derajat kesehatan yang optimal," ujar Ratu, Jumat (1/9).

Ratu menjelaskan dalam pelatihan dokter kecil, para pelajar mendapatkan materi UKS dan kesehatan lingkungan. Mereka diajak memahami pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan diri. Bahkan, diberikan juga pengetahuan tentang cara mencegah penyakit.

Selama kegiatan, para pelajar juga diajarkan cara menyikat gigi yang benar dan dilatih

memberikan bantuan hidup dasar dari tim Pusat Krisis dan Kegawatdaruratan Kesehatan Daerah (PK3D) Kepulauan Seribu. Sehingga mereka dapat melakukan tindakan pertama saat terjadi keadaan darurat.

"Kami harap setelah ikuti pelatihan ini, anak-anak dapat lebih memahami pentingnya menjaga kesehatan dan lingkungan sekitar," kata Ratu.

Kepala SDN 01 Pulau Kelapa, Muji Rahayu menilai, pelatihan ini dapat mempersiapkan dan mengajarkan perilaku hidup bersih dan sehat kepada anak-anak dari usia dini.

"Dokter kecil ini yang akan menjadi agen-agen perubahan bagi teman-teman di sekitarnya. Semoga kita dapat mewujudkan banyak sekolah sehat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. UP Metrologi Dinas PPKUKM Gelar Edukasi Metrologi Legal

    access_time30-09-2024 remove_red_eye2648 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Anwar Tinjau Lokasi Pembangunan Tempat Pembuangan Sampah Terpadu di Kramat Jati

    access_time29-09-2024 remove_red_eye2271 personNurito
  3. 21 Unit Pemadam Tangani Kebakaran di Gedung Bakamla RI

    access_time29-09-2024 remove_red_eye1884 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Asyik, Besok Tarif Transjakarta, MRT dan LRT Jakarta Cuma Rp 1

    access_time04-10-2024 remove_red_eye1608 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Entrepreneur Ikut Ramaikan Pameran Premiere Classe di Paris

    access_time29-09-2024 remove_red_eye1224 personAnita Karyati