You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 DBM DKI Gelar Pemutusan Kabel Fiber Optik di Jalan Hayam Wuruk
.
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Dinas Bina Marga Tertibkan 48 Kabel Udara di Jalan Hayam Wuruk

Dinas Bina Marga DKI Jakarta melakukan penertiban sebanyak 48 kabel udara di sepanjang Jalan Hayam Wuruk, Gambir, Jakarta Pusat.

Meningkatkan estetika kota

Ketua Sub Kelompok Pemeliharaan Bidang Sarana dan Prasarana Utilitas Kota Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Ahmad Sapii mengatakan, kabel udara tersebut ditertibkan karena sudah harus dipindahkan ke bawah tanah.

"Alhamdulilah, pemutusan kabel fiber optik berjalan baik dan lancar atas dukungan semua pihak, termasuk Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi, operator serta stakeholder terkait," ujarnya, di lokasi penertiban, Jumat (15/9). 

Dinas Bina Marga Relokasi Puluhan Kabel Udara di Menteng

Ia menjelaskan, kabel udara yang ditertibkan sepanjang 1,3 kilometer milik 28 operator.

"Ke depan, kami akan terus melakukan pemindahan kabel udara di lima wilayah kota ke Sarana Jaringan Utilitas Terpadu atau SJUT yang sudah tersedia," terangnya. 

Menurutnya, kabel-kabel udara memberikan kesan kota semrawut. Untuk itu, secara bertahap kabel-kabel udara di Jakarta akan dipindahkan ke bawah tanah.

"Penertiban kabel udara ini penting dilakukan untuk meningkatkan estetika kota. Kemudian, semakin memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye782 personAnita Karyati
  2. Monas Siap Sambut Wisatawan Libur Lebaran

    access_time30-03-2025 remove_red_eye750 personDessy Suciati
  3. Hari Lebaran, 26.581 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Stasiun Pasar Senen

    access_time31-03-2025 remove_red_eye646 personDessy Suciati
  4. Warga dan Pimpinan OPD Hadiri Open House Bersama Gubernur Pramono

    access_time31-03-2025 remove_red_eye642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye635 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik