You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perbaikan Trotoar di Pondok Bambu Capai 32,22 Persen
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Perbaikan Trotoar Jl Pahlawan Revolusi Terus Dikebut

Perbaikan trotoar sepanjang sisi barat dan timur Jalan Pahlawan Revolusi, Pondok Bambu, Jakarta Timur, terus dikebut. Ditargetkan pekerjaan rampung pada Desember nanti.

Ditargetkan pekerjaan rampung awal Desember 

Kepala Seksi Jalan, Jembatan dan Kelengkapan Jalan Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Timur, Beny Situmorang mengatakan, penataan dilakukan pada sisi timur dan barat jalan oleh dua kontraktor berbeda, sejak awal  Agustus kemarin.

Pada sisi timur jalan, ungkap Beny, pekerjaan penataan dilakukan sepanjang 342,6 meter dengan lebar sekitar 3 hingga 3,5 meter.

Trotoar di Jalan Raden Inten Ditata Ulang

"Perbaikan trotoar di sisi timur saat ini progresnya sudah mencapai 32 persen lebih," kata Beny, Selasa (19/9).

Sedangkan perbaikan trotoar di sisi barat, panjangnya sekitar  753,8 meter dengan lebar antara 2,9 hingga -3,2 meter. Saat ini progresnya sudah mencapai 27 persen lebih.

Menurut Beny, penataan trotoar di jalan ini dilengkapi dengan pembuatan Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT) bawah tanah. Sehingga semua kabel udara akan dipindah di bawah tanah agar lebih tertib dan indah.

"Targetnya pekerjaan tuntas pada awal Desember mendatang," pungkas Beny.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik