You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab,Homestay Di Pulau Seribu Harus Disertifikasi
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Homestay di Kepulauan Seribu Wajib Disertifikasi

Pemkab Administrasi Kepulauan Seribu berencana menggelar penertiban administrasi terhadap ratusan homestay atau penginapan rumah warga yang tersebar di sejumlah pulau.

Kalau sudah disertifikasi maka diharapkan usaha pariwisata makin profesional

"Pemilik homestay wajib mengurus sertifikasi atau perizinannya ke Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP)," kata Budi Utomo, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kepulauan Seribu, Senin (27/7).

Menurut Budi, sertifikasi ini berguna untuk menuju standarisasi pelayanan wisatawan. Menurutnya, sejak awal tahun sudah gencar menggelar sosialisasi agar seluruh homestay disertifikasi. 

Wisatawan Kepulauan Seribu Diimbau Berpakaian Sopan

"Kalau sudah disertifikasi maka diharapkan usaha pariwisata makin profesional," jelas Budi.

Kepala Suku Dinas Pariwisata Kepulauan Seribu, Irfal Guci berjanji, pihaknya akan memfasilitasi serta mempermudah pengeluaran izin wisata. Selain itu, saat ini pihaknya juga masih melakukan pemantauan di sejumlah pulau wisata yang berpenghuni.

Pemantauan ini untuk mempermudah penentuan standarisasi jasa wisata. Mulai dari katering, kapal ojek, penginapan hingga jasa travel.

"Dengan sandarisasi pelayanan dan manajemen, diharapkan pariwisata di Kepulauan Seribu semakin profesional dan menguntungkan semua pihak," pungkas Irfal.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2700 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2249 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1681 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1053 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1020 personBudhi Firmansyah Surapati