Penataan Kawasan Unggulan di Jalan KH Abdullah Syafei Capai 50 Persen
Penataan kawasan unggulan triwulan IV di Jalan KH Abdullah Syafei, Kelurahan Tebet Timur, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan saat ini progresnya
sudah mencapai 50 persen.Memberikan kemanfaatan bagi masyarakat
Lurah Tebet Timur, Lukman Haris mengatakan, pada penataan kali ini pihaknya memfokuskan pembuatan taman interaktif yang berhiaskan mural dengan beragam warna dan tema seperti burung gelatik hingga batik.
"Penataan kawasan unggulan dilakukan di kolong flyover karena sebelumnya banyak pedagang liar dan PPKS," ujarnya, Selasa (28/11).
Penataan Jalan R Kebon Jeruk Capai 75 PersenLukman menjelaskan, dalam proses penataan kawasan seluas 350 meter persegi ini dikerahkan sebanyak 10 Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) setiap harinya.
"Pengerjaan dimulai sejak 1 Oktober 2023 Mereka dibantu personel dari Sudin Tamhut Jakarta Selatan dalam pembuatan taman," terangnya.
Ia berharap, pengerjaan taman yang ditargetkan rampung pertengahan Desember 2023 mendatang dapat memberikan ruang bagi warga sekitar maupun pengguna kendaraan umum untuk berinteraksi secara nyaman.
"Semoga estetika kawasan semakin meningkat dan lebih memberikan kemanfaatan bagi masyarakat. Kalau sudah rampung dan bisa digunakan, ayo kita jaga dan rawat bersama," tandasnya.