You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin KPKP Jaksel Sterilisasi 108 Kucing Lokal di Mampang Prapatan
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

108 Ekor Kucing Disterilisasi di Mampang Prapatan

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan menggelar layanan sterilisasi kucing di Rumah Dinas Camat Mampang Prapatan, Jalan Mampang Prapatan XII, Tegal Parang, Mampang Prapatan.

Kucing yang kita sterilisasi hari ini sudah memenuhi persyaratan

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Hasudungan A. Sidabalok mengatakan, sterilisasi dilakukan sebagai salah satu upaya mengendalikan populasi kucing.

"Kucing yang kita sterilisasi hari ini sudah memenuhi persyaratan. Misalnya kucing dalam keadaan sehat, usia minimal delapan bulan dan tidak bunting," ujarnya, Selasa (19/12). 

241 Ekor Kucing di Pulau Untung Jawa Divaksinasi Rabies

Hasudungan menjelaskan, dalam kegiatan ini pihaknya mengerahkan 10 dokter hewan dari jajarannya, YPLI, Pet Lover dan Amore Animal Clinic Kemang. Hasilnya, 108 kucing lokal dengan rincian 24 ekor betina dan 84 ekor jantan berhasil disterilisasi.

"Selain sterilisasi kita juga lakukan vaksinasi rabies kepada sembilan ekor kucing dan satu ekor anjing," ucapnya.

Ia menambahkan, pihaknya akan terus melakukan edukasi kepada pemilik Hewan Penular Rabies (HPR) agar selalu menjaga kesehatan hewan peliharaannya.

"Semoga kegiatan sterilisasi ini bermanfaat bagi masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye13722 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3043 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2262 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1692 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum pada 24 April 2025

    access_time18-04-2025 remove_red_eye1227 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik