You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Libur Natal, Taman Margasatwa Ragunan Masih Menjadi Prioritas Wisatawan
.
photo Andri Widiyanto - Beritajakarta.id

Libur Natal, Taman Margasatwa Ragunan Diserbu Wisatawan

Pengunjung terbanyak terjadi Minggu (24/12) kemarin

Memasuki musim libur Natal 2023, ribuan wisatawan mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Pantauan beritajakarta.id di lapangan, hingga pukul 13.00, mayoritas wisatawan datang dengan menggunakan kendaraan pribadi roda dua.

142 Ribu Wisatawan Kunjungi Ancol

Berdasarkan data yang dihimpun, jumlah kendaraan roda dua yang masuk ke area parkir TMR tercatat menembus angka 16.457 unit.

Kepala Humas TMR, Wahyudi Bambang mengatakan, sejak Sabtu (23/12) hingga Senin (25/12), tercatat sudah 153.119 wisatawan yang berkunjung ke TMR.

"Pengunjung terbanyak terjadi Minggu (24/12) kemarin dengan jumlah 93.285 orang," ujarnya, Senin (25/12).

Ia menjelaskan, layaknya musim libur sekolah dan hari besar lainnya, pihaknya membuka jam operasional TMR lebih awal. Di samping itu, pihaknya juga menyediakan fasilitas parkir tambahan bagi kendaraan roda dua dan empat pengunjung.

"Jam masuk kita majukan 30 menit, dari pukul 07.00 menjadi pukul 06.30-17.00. Lahan parkir kita tambah di bagian dalam," terangnya.

Menurut Bambang, selama libur nasional, operasional TMR tetap berjalan sesuai Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 7 Tahun 2014 tentang Hari Libur Bagi Satwa pada Taman Margasatwa Ragunan.

Kendati tetap buka selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), pihaknya memastikan tetap memberikan penambahan vitamin dan makanan yang lebih bagi para satwa demi memperkuat daya tahan tubuh mereka.

"Saya juga imbau para wisatawan agar  mempersiapkan perlengkapan hujan. Selain itu tetap menerapkan protokol kesehatan jika  berada di kerumunan," serunya.

Rofi (36), pengunjung TMR asal Pandeglang, Banten mengaku sengaja membawa serta anggota keluarga untuk berekreasi di TMR di musim libur Natal kali ini.

Selain bisa membeli tiket dengan harga terjangkau, tempat wisata ini juga dapat menjadi sarana edukasi bagi anak-anaknya.

Alhamdulillah, perkembangan fasilitas dan layanan sangat baik di sini. Tentunya juga banyak satwa yang bisa menambah ilmu dan wawasan anak-anak kita," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1400 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1288 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1243 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1124 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1088 personFolmer