You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Korsleting Listrik Jadi Penyebab Tertinggi Kebakaran di Jakarta, Ini Langkah Antisipasinya
.
photo doc - Beritajakarta.id

Cegah Korsleting Listrik, Ini Imbauan Dinas Gulkarmat

Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta mencatat ada sebanyak 2.286 kejadian kebakaran sepanjang tahun 2023. Dari jumlah itu, sebagian besar disebabkan oleh korsleting listrik.

Korsleting listrik menjadi dugaan penyebab yang paling tinggi

Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan mengatakan, 53,19 persen dari kejadian kebakaran di Jakarta disebabkan korsleting listrik.

“Korsleting listrik menjadi dugaan penyebab yang paling tinggi. 1.216 kejadian kebakaran di Jakarta disebabkan karena itu,” ungkap Satriadi, Selasa (9/1).

Gulkarmat Jakut Gelar Sosialisasi Penanggulangan Kebakaran dan MKKG di 203 Lokasi

Karenanya ia pun meminta masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam penggunaan listrik serta memastikan peralatan listrik yang digunakan sudah benar serta sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI).

Tak hanya itu, masyarakat juga diimbau agar melakukan pemeliharaan rutin dan pembaruan instalasi listrik secara teratur untuk meminimalisir terjadinya korsleting listrik.

Sementara itu, dikutip dari situs web Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, berikut tips dan langkah antisipasi kebakaran akibat korsleting listrik:

• Matikan lampu dan cabut kabel saat selesai pakai peralatan listrik. Jangan Jangan biarkan kabel standby di steker.

• Usahakan punya APAR di rumah

• Tidak menumpuk steker

• Jauhkan benda yang mudah terbakar dari instalasi listrik

• Tidak mengganti sekring pemutus arus induk tanpa izin

• Periksa kondisi kabel, panel listrik, sambungan kabel dan lain-lain (disarankan memperbaharui listrik di rumah lima tahun sekali)

• Rawat instalasi listrik secara berkala.

Adapun penyebab korsleting listrik adalah;

• Alat-alat listrik yang tidak sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI)

• Penggunaan listrik menumpuk pada satu terminal listrik

• Penggunaan listrik ilegal mengakibatkan arus listrik terlalu besar hingga tidak mampu menampung

• Instalasi listrik tidak sesuai standar atau terdaftar sebagai anggota AKLI (Asosiasi Kontraktor Listrik Indonesia)

• Menyambung sekring putus dengan kawat. Setiap sekring memiliki standar penerimaan beban yang berbeda

• Mengganjal Miniature Circuit Breaker (MCB) yang sering turun (jeglek) karena tidak sesuai kapasitas beban

• Stop kontak/kabel tidak sengaja terkena air (atap bocor, tersiram air atau banjir)

• Penggunaan kabel yang tidak sesuai kapasitas hantar arusnya.

Jika tiba-tiba terjadi korsleting listrik lakukan cara berikut;

1. Segera matikan aliran listrik

2. Jika tersedia, bunyikan tanda bahaya atau alarm

3. Segera hubungi Jakarta Siaga 112 dan PLN di nomor 123

4. Padamkan kebakaran dengan dry chemical atau CO2.

Jangan padamkan sumber kebakaran dengan air dan busa

5. Segera evakuasi jika kebakaran tidak dapat dikendalikan.

Adapun untuk objek yang paling banyak terbakar sepanjang tahun 2023 yakni, bangunan perumahan sebanyak 637 kejadian disusul instalasi luar gedung sebanyak 480 kejadian, bangunan umum dan perdagangan 341 kejadian dan sampah 267 kejadian.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15995 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3390 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2432 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1497 personFakhrizal Fakhri
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1225 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik