You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 30 Petugas Gabungan Grebek PSN di RT 11/02
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Monitoring dan Edukasi PSN Terus Digencarkan di Tegal Alur

Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres terus menekankan pentingnya monitoring dan edukasi Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Salah satunya melalui giat Gerebek PSN yang berlangsung di RT 11/02, Jumat (26/1).

Kami sasar wilayah padat hunian yang rawan keberadaan sarang nyamuk Aedes Aegypti

Lurah Tegal Alur, Dwi Kurniasih mengatakan, Gerebek PSN di wilayah RT 11/02 diikuti 35 petugas gabungan dari unsur Satpol PP, ASN kelurahan, kader Jumantik, kader PKK, Dasawisma, RT/RW, dan petugas PPSU.

“Kami sasar wilayah padat hunian yang rawan keberadaan sarang nyamuk Aedes Aegypti,” ujar Dwi Kurniasih.

Pemprov DKI Raih Penghargaan Terbaik dalam Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi

Dalam kegiatan itu, sambung Dwi, pihaknya menemukan jentik nyamuk yang terdapat di halaman rumah warga, seperti di ember, galon, dan pot bunga yang langsung dimusnahkan oleh petugas.

“Selain monitoring kami juga edukasi warga tentang Demam Berdarah Dengue (DBD). Dengan rutin melakukan monitoring dan edukasi kami berharap kasus DBD dapat ditekan,” katanya.

Mursan Muhadi (61), warga setempat menyambut baik gerebek PSN yang digelar jajaran Kelurahan Tegal Alur. Ia berharap, kegiatan ini dapat menekan kasus DBD di wilayahnya.

“Kami menyambut baik kegiatan PSN di wilayah kami. Ini sangat bermanfaat bagi kesehatan warga juga,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16140 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3434 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2462 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1526 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1450 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik