You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PAM JAYA - Transjakarta Kerja Sama Penyediaan Air Bersih di Seluruh Halte
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

PAM JAYA - Transjakarta Kerja Sama Penyediaan Air Bersih di Seluruh Halte

Perumda PAM JAYA bekerja sama dengan PT Transjakarta dalam penyediaan akses air bersih perpipaan di seluruh halte Transjakarta.

membawa dampak positif pada kenyamanan pengguna transportasi publik

Sambungan air bersih PAM JAYA yang telah terpasang di 32 halte merupakan langkah positif menuju penyediaan layanan dasar yang lebih baik bagi pengguna transportasi umum.

PKK Jakpus dan DWP PAM Jaya Sepakat Cegah Stunting di Lima Kelurahan

Dengan 112 halte lainnya yang masih dalam proses pemasangan, diharapkan lebih banyak pengguna akan dapat menikmati akses mudah terhadap air bersih di seluruh jaringan Transjakarta.

Direktur Utama PAM JAYA, Arief Nasrudin mengatakan, penyediaan akses air bersih perpipaan di Halte Transjakarta ini mendukung transformasi pelayanan air bersih 100 persen pengelolaan oleh PAM JAYA di Jakarta dan sebagai upaya menuju 100 persen cakupan pelayanan air bersih untuk warga Jakarta di tahun 2030.

“Maka dari itu PAM JAYA mengusung sinergitas antar BUMD dengan melakukan kerja sama dengan Transjakarta dalam penyediaan akses air bersih perpipaan di fasilitas publik halte Trans Jakarta,” ujar Arief, Rabu (31/1).

Dia menyampaikan, peninjauan terhadap suplai air PAM JAYA di toilet dan tempat wudhu di halte Transjakarta adalah langkah penting untuk memastikan suplai air yang lancar. Arief menjelaskan, pemasangan sambungan baru ini merupakan bentuk nyata komitmen PAM JAYA dalam memenuhi 100 persen cakupan layanan.

“Kehadiran PAM JAYA pada fasilitas publik seperti pada halte Transjakarta juga menjadi sangat vital megingat pengguna Transjakarta saat ini sudah semakin banyak dan juga fasilitas di beberapa halte sudah sangat berkembang,” kata Arief.

Dia menjelaskan, peninjauan yang dilakukan oleh PAM JAYA secara rutin untuk memastikan suplai air berfungsi secara optimal dan dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi pengguna halte-halte Transjakarta.

“Ketersediaan air bersih di halte-halte Transjakarta lainnya akan membawa dampak positif pada kenyamanan pengguna transportasi publik,” ucap Arief.

Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza mengatakan, ketersediaan air bersih di halte-halte Transjakarta akan melengkapi kesempurnaan pelayanan transportasi publik. Pasalnya, kebutuhan pelanggan angkutan umum juga meningkat baik dari sisi mobilitas maupun fasilitas di halte Transjakarta.

“Toilet dan musala sudah menjadi kebutuhan pelanggan di halte-halte Transjakarta sekarang untuk meningkatkan kenyamanan bertransportasi," ungkap Welfizon.

Sekadar diketahui, kerja sama antara PAM JAYA dan Transjakarta dituangkan dalam Nota Kesepahaman (MoU) yang merupakan pedoman bagi kedua belah pihak dalam pengadaan dan pemeliharaan jaringan perpipaan air bersih di lingkungan prasarana yang dikelola oleh Transjakarta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye14826 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3147 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2333 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1726 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1358 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik