Satpel SDA Kecamatan Penjaringan Atasi Genangan di Jalan Muara Baru
Satuan Pelaksana Suku Dinas Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara mengaktifkan pompa mobile untuk mengatasi genangan di tiga titik Jalan Muara Baru, RW 17, Kelurahan Penjaringan.
Genangan berkisar lima sampai 35 sentimeter
Kasatpel SDA Kecamatan Penjaringan, Pendi mengatakan, lokasi yang kini sedang ditangani tepatnya berada di depan apartemen Pluit Sea View, depan pintu masuk Pelabuhan Nizam Zaman, dan Gang Marlina.
"Genangan yang terjadi di Jalan Mura Baru dipicu hujan yang terjadi sejak dini hari, sehingga membuat sejumlah saluran air meluap. Genangan berkisar lima sampai 35 sentimeter," ujarnya, Rabu (28/2).
Genangan Dua Ruas Jalan di Kebon Bawang Surut TotalPendi menjelaskan, untuk mengatasi genangan di Gang Marlina dikerahkan tiga unit pompa mobile. Kemudian, di depan Apartemen Pluit Sea View dan depan pintu masuk Pelabuhan Nizam Zaman dikerahkan dua pompa mobile.
"Dalam penanganan ini kami melibatkan 10 personel Pasukan Biru. Petugas masih terus melakukan menyedot limpasan air dan pembersihan tali air," terangnya.
Sementara itu, Lurah Penjaringan, Makhrus Nugroho Darojat menuturkan, sebanyak 10 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) turut dikerahkan untuk membantu penahanan genangan di tiga lokasi tersebut.
"Kondisi saat ini sudah mulai berangsur surut. Terima kasih kepada petugas SDA yang telah sigap mengoperasikan pompa
mobile saat ada genangan," tandasnya.