You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kelurahan Kalideres Distribusikan 1.700 Beras Bulog Pada Warga
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Kelurahan Kalideres Distribusikan Bantuan Beras Bulog

Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat mendistribusikan bantuan beras Bulog kepada warga yang berlangsung di halaman kantor kelurahan setempat, Jumat (1/3).

dalam rangka membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pangan

Lurah Kalideres, Ian Imanuddin mengatakan, bantuan beras Bulog yang didistribusikan merupakan beras dengan jenis premium. Untuk Kelurahan Kalideres, sambung Ian, pihaknya mendapat jatah sebanyak 1.700 kantong beras berukuran 10 kilogram yang akan didistribusikan kepada warga di 16 RW yang ada di wilayahnya.

“Beras bantuan dari pemerintah ini dalam rangka membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pangan sekaligus juga untuk menstabilkan harga beras di pasaran,” ujar Ian.

Irbankab Kepulauan Seribu Ikut Awasi Pendistribusian Beras Bansos Non-Tunai

Dijelaskan Ian, pendistribusian beras Bulog tersebut akan dilakukan selama tiga hari, dari tanggal 1 - 3 Maret 2024. Adapun nama warga penerima sudah terdaftar dan sudah ditetapkan oleh Kemenko PMK RI. Sedangkan pihak kelurahan hanya mendistribusikan saja.

“Hari ini pendistribusian dilakukan di halaman Kantor Kelurahan Kalideres sebanyak 750 kantong beras. Selanjutnya pendistribusian akan dilaksanakan masing-masing RW,” katanya.

Bedah Wartati (44), warga RT 05/02, Kelurahan Kalideres mengaku senang dengan disalurkannya bantuan beras Bulog tersebut.

Alhamdulillah saya sebagai penerima bantuan. Bantuan beras ini sangat membantu saya dalam memenuhi kebutuhan pokok, khususnya beras yang belakangan harganya cukup mahal,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1312 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1292 personAnita Karyati
  3. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye964 personFolmer
  4. BPBD Keluarkan Peringatan Dini Potensi Tanah Longsor di Jakarta

    access_time14-01-2025 remove_red_eye872 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye783 personAnita Karyati