You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Juaini Pastikan Kesiagaan Sarana Prasarana Penanggulangan Bencana
.
photo Andri Widiyanto - Beritajakarta.id

Wakil Wali Kota Jakut Minta Jajaran Sigap Cegah Banjir

Wakil Wali Kota Jakarta Utara, Juaini Yusuf meminta seluruh jajaran, khususnya Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) setempat untuk sigap melakukan pencegahan genangan maupun banjir.

M eminimalisir terjadinya luapan ke jalan maupun lingkungan permukiman

Juani mengatakan, normalisasi saluran mikro maupun makro, embung, dan waduk perlu terus dioptimalkan. Kemudian, pompa-pompa baik mobile maupun stasioner harus dipastikan dalam kondisi prima atau siap digunakan.

"Seluruh petugas terkait juga saya minta dapat bersiaga 24 jam. Sehingga, saat terjadi potensi genangan atau banjir bisa segera ditangani," ujarnya, Jumat (1/3).

Anwar Imbau Warga Jaga Kondusifitas Lingkungan

Menurutnya, jajaran di tingkat kecamatan dan kelurahan juga sudah diinstruksikan untuk melakukan penanganan cepat dan mengantisipasi dampak saat terjadi genangan.

"Kalau ada genangan di jalan-jalan harus direspons cepat. Kemudian, harus ada petugas yang memberikan pengarahan kepada pengendara untuk menghindari bangkitan kemacetan," terangnya.

Juani juga meminta peran serta warga untuk bisa ber sama-sama menjaga kebersihan saerah aliran air dengan tidak membuang sampah sembarangan.

"Kondisi saluran yang bersih akan membuat air mengalir dengan lancar dan bisa meminimalisir terjadinya luapan ke jalan maupun lingkungan permukiman," bebernya.

Sementara itu, Lurah Pegangsaan Dua, Vera Fitria menuturkan, genangan dan banjir yang terjadi tahun ini bisa cepat surut dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

"Kalau ada genangan atau banjir kami langsung berkoordinasi dengan OPD terkait. Alhamdulillah, semua punya kebersamaan untuk memberikan layanan terbaik bagi warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Selektif Verifikasi Data, Disdik DKI Pastikan KJP Plus Tepat Sasaran

    access_time05-07-2024 remove_red_eye2448 personTP Moan Simanjuntak
  2. Jaksel dan Jaktim Diprakirakan Hujan Hari Ini

    access_time30-06-2024 remove_red_eye1240 personFolmer
  3. Petugas Gabungan Tangani Longsor Tebing Tol di Jalan Mulia Bhakti

    access_time06-07-2024 remove_red_eye1219 personTiyo Surya Sakti
  4. Satgas LH Angkut 56 Ton Sampah dari Kawasan Monas

    access_time02-07-2024 remove_red_eye1185 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pj Gubernur Buka Secara Resmi Pameran Flona 2024

    access_time05-07-2024 remove_red_eye1087 personBudhi Firmansyah Surapati