You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dharma Jaya Akan Bangun 10 Gerai Djawara Fried Chicken di JakGrosir dan JakMart
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Dharma Jaya akan Bangun 10 Gerai Djawara Fried Chicken di JakGrosir dan JakMart

Perumda Dharma Jaya menggandeng Perumda Pasar Jaya dalam upaya mempercepat ekspansi bisnis komersial melalui franchise atau waralaba Djawara Fried Chicken.

Tahap awal, kita akan bangun 10 gerai dulu

Rencananya, Dharma Jaya akan membuka 10 gerai Djawara Fried Chicken di JakGrosir hingga JakMart.

Direktur Bisnis Perumda Dharma Jaya, Irwan Nusyirwan mengatakan, kerja sama dengan Perumda Pasar Jaya merupakan percepatan perluasan bisnis komersial perusahaannya melalui skema usaha waralaba seperti Djawara Fried Chicken.

Pj Gubernur Heru Apresiasi 50 Mitra Lintas Sektor Dukung Program Sembako Murah

“Kami menjalin kerja sama dengan Perumda Pasar Jaya untuk membuka gerai-gerai Djawara Fried Chicken di JakGrosir dan JakMart. Tahap awal, kita akan bangun 10 gerai dulu. Pilot project-nya di Pasar Kramat Jati, di sana kita buka untuk pertama kalinya,” ujar Irwan, Selasa (19/3).

Menurutnya, melalui percepatan ekspansi usaha waralaba ini dapat mendorong model bisnis dan memacu kapasitas produksi Djawara Fried Chicken dengan baik.

“Semakin banyak outlet atau gerai Djarawa Fried Chicken yang di-franchise-kan, maka semakin banyak warga yang mengenal kemudian tertarik untuk punya bisnis sendiri melalui waralaba ini. Nanti kita siapkan pelatihannya. Lalu untuk permodalannya, nanti bisa bekerja sama dengan Bank DKI,” urai Irwan.

Ia menjelaskan, selain membuka 10 gerai Djawara Fried Chicken tersebut, Perumda Dharma Jaya juga membidik food street sebagai salah satu upaya perluasan franchise. Tahun ini ditargetkan akan membuka sekitar 20 hingga 30 kios food street.

“Tetapi, kita fokus untuk buka yang 10 gerai dulu di tempat milik Perumda Pasar Jaya. Kita akan lakukan penambahan aset-aset, peralatan dan lainnya. Setelah itu, kita bangun food street yang kita targetkan sekitar 20 sampai 30 food street,” jelas Irwan.

Ia menambahkan, fokus membuka 10 gerai di semester awal tahun ini agar pihaknya bisa mendapatkan penyesuaian sistem dan mekanisme waralaba yang tepat dan baik. Meski sudah banyak yang ingin segera membeli franchise Djawara Fried Chicken, namun pihaknya ingin mulai dari sistem, mekanisme hingga edukasi sudah siap dengan baik.

“Kenapa kita fokus pada 10 toko di semester pertama, biar kita cepat dapat penyesuaian sistem dan mekanisme yang baik. Realitanya, ada 30 orang yang mau sama kita, tapi kita sukseskan dulu yang 10 ini. Kalau sudah sukses berjalan dengan baik, baru kita sosialisasikan kepada masyarakat yang ingin membeli waralaba kita,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Satgas SDA Bersihkan Saluran Air di Terminal Pulogadung

    access_time25-04-2024 remove_red_eye4745 personNurito
  2. PT JIP Hadirkan Penerangan Jalan Umum Pintar di Kawasan Gunawarman

    access_time25-04-2024 remove_red_eye4131 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. 113 Ribu Warga Non DKI Urus Kepindahan Dokumen Sesuai Domisili

    access_time25-04-2024 remove_red_eye4100 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Kesit B Handoyo Terpilih Jadi Ketua PWI Jaya 2024-2029

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3935 personFolmer
  5. Rintik Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time26-04-2024 remove_red_eye3012 personAnita Karyati