21 Agustus, 13 Kloter Jamaah Haji DKI Mulai Diberangkatkan
Sebanyak 5.669 calon jamaah haji asal DKI Jakarta, akan diterbangkan ke tanah suci mulai 21 Agustus mendatang secara bertahap. Seluruh jamaah asal DKI ini akan terbagi dalam 13 kloter (kelompok terbang).
Rencananya kloter pertama nanti akan diterbangkan dari Bandara Halim Perdana Kusuma, dilepas oleh gubernur DKI dan Menteri Agama
Ketua PPIH DKI Jakarta, Abdurahman mengatakan, para jamaah mulai masuk ke asrama haji pada 20 Agustus mendatang. Jumlah total kloter di Asrama Haji Pondok Gede tahun 2015 ini adalah 42 kloter. Masing-masing dari DKI Jakarta 13 kloter, Banten 15 kloter dan Lampung 14 kloter. Masing-masing kloter akan membawa 455 jamaah, termasuk di dalamnya 5 petugas PPIH.
"Rencananya, kloter pertama nanti akan diterbangkan dari Bandara Halim Perdana Kusuma, dilepas oleh gubernur DKI dan Menteri Agama," ujar Abdurrahman usai acara pengukuhan petugas PPIH di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Rabu (5/8).
Djarot Minta Calon Jamaah Haji Perbanyak Asupan GiziBerbagai persiapan pun telah dilakukan pihak PPIH dan siap menjalankan tugasnya masing-masing. Persiapan tersebut di antaranya, bagaimana bisa melaksanakan manasik haji, menyiapkan asrama haji, infrastruktur dan sarana prasarana yang ada untuk memberikan pelayanan pada para jamaah.
Sementara, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, penerbangan melalui Bandara Halim Perdana Kusuma lebih bagus dibanding di Bandara Soekarno Hatta (Soetta). Terutama mengenai segi keamanan, kenyamanan dan faktor kedekatan bagi mereka yang tinggal di daerah Jakarta Timur dan sekitarnya. Sebab di Halim jumlah penerbangannya tidak seramai atau sebanyak di Bandara Soekarno Hatta.
"Penerbangan di Bandara Halim sangat siap untuk jemaah haji. Karena orang pasti lebih suka di Halim. Tingkat keamanan dan kenyamanannya berbeda karena lebih dekat dengan pemukiman warga. Bahkan tempat ini tertutup dibanding di Bandara Soetta," ujar Djarot.