You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kecamatan Kembangan Gencarkan PSN di Enam Kelurahan
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Kecamatan Kembangan Serentak Gencarkan PSN

Kecamatan Kembangan serentak menggelar kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di enam kelurahan di wilayah tersebut, Jumat (5/4).

Para petugas ini mobile dan secara door to door menyambangi rumah warga

Enam kelurahan tersebut yakni, Joglo, Srengseng, Kembangan Utara, Kembangan Selatan, Meruya Utara, dan Meruya Selatan.

“Saat ini kasus DBD di Kecamatan Kembangan cukup tinggi,” ujar Joko Suparno, Camat Kembangan, usai melakukan monitoring PSN di RT 01/01, Kelurahan Kembangan Utara.

Gebyar PSN di RW 08 Kelurahan Gunung Jangkau 191 Bangunan

Dikatakan Joko, di setiap kelurahan, dikerahkan sebanyak 50 petugas gabungan terdiri dari unsur ASN kelurahan dan kecamatan, kader puskesmas, kader PKK dan Jumantik.

“Para petugas ini mobile dan secara door to door menyambangi rumah warga untuk melakukan pemeriksaan jentik nyamuk sekaligus mengedukasi pencegahan DBD,” jelas Joko.

Kepala Puskesmas Kecamatan Kembangan, Rosvita Nur Aini menambahkan, sejak Januari hingga 3 April 2024, tercatat kasus DBD di Kecamatan Kembangan sebanyak 173 kasus.

“Kami gencarkan PSN dengan melakukan PSN dua kali seminggu dan sosialisasi PSN mandiri pada setiap rumah warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati