You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anwar Lepas 83 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Anwar Lepas 83 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar melepas 83 petugas pemeriksa kesehatan hewan kurban di area kantornya.

Petugas kesehatan ini bukan hanya memeriksa hewan, namun juga dagingnya

Anwar mengatakan, pengerahan 83 petugas ini untuk memastikan hewan kurban yang akan disembelih berkondisi sehat. Sehingga masyarakat yang mengonsumsinya merasa aman dan nyaman.

"Petugas kesehatan ini bukan hanya memeriksa hewan, namun juga dagingnya saat Hari Raya Iduladha," ujarnya, Rabu (12/6).

100 Peserta Ikuti Sosialisasi Tata Cara Pemotongan Hewan Kurban di Jakut

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Timur, Iwan Indrianto menjelaskan, 83 petugas kesehatan yang dikerahkan terdiri dari 58 orang dari jajarannya, 20 orang dari Dinas KPKP DKI Jakarta serta  lima orang dari Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI).

"Pada Hari Raya Iduladha, kita akan kerahkan 133 petugas," bebernya.

Iwan menambahkan, saat ini pemeriksaan terhadap tempat penampungan hewan kurban  telah mencapai 212 lokasi.

"Hewan yang terperiksa 14.657 ekor dengan rincian 7.426 ekor sapi, tujuh ekor kerbau, 5.600 ekor kambing dan 1.624 ekor domba," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye883 personAnita Karyati
  2. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye806 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Arus Balik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat

    access_time04-04-2025 remove_red_eye719 personNurito
  4. 34.950 Pemudik Tiba di Stasiun Senen dan Gambir Hari Ini

    access_time04-04-2025 remove_red_eye712 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye693 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik