Ular Sanca Liar di Permukiman Warga Jalan Mawar Berhasil Dievakuasi
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan berhasil mengevakuasi ular sanca liar dari rumah warga di Jalan Mawar, Nomor 15, RT 05/05, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggaran.
M engerahkan ke lokasi tiga personel
Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan, Syamsul Huda mengatakan, laporan adanya ular Sanca liar yang berkeliaran tersebut diterima pukul 06.30 WIB.
"Kami langsung mengerahkan ke lokasi tiga personel
dengan perlengkapan dan peralatan pendukungnya," ujarnya, Rabu (17/7). Ular Sanca Empat Meter Dievakuasi dari Rumah WargaSetelah melakukan penyisiran, lanjut Huda, pihaknya mendapati ular berada di plafon dapur rumah tersebut, sedang melingkar di antara penyangga atap rumah.
Huda menambahkan, dengan kesigapan petugas, ular sanca berhasil dievakuasi meskipun sempat terkendala hewan melayani tersebut melilit kuat pada bagian rumah.
'Proses evakuasi ular sanca sepanjang tiga meter ini berlangsung sekitar satu jam," bebernya.
Sementara itu, pemilik rumah, Ayub (53) mengapresiasi kinerja petugas Gulkarmat yang dengan cepat merespons dan mengevakuasi ular tersebut sebelum ada korban.
"Saya ucapkan terima kasih kepada para petugas Gulkarmat. Semoga pekerjaannya selalu memberikan keberkahan," tandasnya.