You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 BBPOM Gelar Penyuluhan Pangan Aman di Pasar Tomang - Ganefo
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

BBPOM Terus Tingkatkan Kepedulian dan Pengetahuan Keamanan Pangan

Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Jakarta bersinergi dengan Suku Dinas (Sudin) Kesehatan serta Sudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat menyelenggarakan penyuluhan di dua pasar tradisional yakni Tomang Barat dan Ganefo.

"Dibutuhkan peran aktif komunitas pasar,"

Kegiatan penyuluhan digelar dalam rangka meningkatkan pengetahuan pedagang seputar keamanan pangan, hygiene sanitasi di pasar tradisional dan pangan segar aman dari bahan berbahaya.

Kepala BBPOM di Jakarta, Sofiyani Chandrawati Anwar berharap, pedagang pasar Ganefo dan Tomang Barat meningkatkan kepedulian dan pengetahuan seputar keamanan pangan, sehingga menjual produk pangan aman setelah mengikuti kegiatan penyuluhan ini.

Pemkot Jaksel-BPOM Intesifkan Intervensi Keamanan Pangan Terpadu

“Penyuluhan yang digelar dua hari ini merupakan rangkaian tahapan dari program Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas yang diinisiasi oleh BBPOM di Jakarta Barat," ujar Sofiyani, Jumat (19/7).

Ia menjelaskan, pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas adalah tempat sekumpulan orang melakukan transaksi jual-beli berbagai bahan pangan yang memiliki komitmen dan dukungan penuh dari pemangku kepentingan, serta pemberdayaan komunitas pasar dari sisi supply (pengelola, pedagang, asosiasi pasar, pemasok), serta sisi  demand (pengunjung).

Untuk itu, lanjut Sofiyani, dibutuhkan sinergi secara baik dengan berbagai pemangku kepentingan terkait.

“Dibutuhkan peran aktif komunitas pasar untuk mewujudkan program pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas," tuturnya.

Ia menambahkan, penerapan keamanan pangan di retail juga memegang peran penting agar produk yang dibeli oleh masyarakat tetap terjamin mutu dan keamanan selama di peredaran.

"Dalam penyuluhan ini, kami juga mengajak pedagang menerapkan CEK KLIK (cek Kemasan, Label, Izin Edar dan Kedaluawarsa) dalam memilih pangan yang aman dan bermutu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4069 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3382 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2289 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1596 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1434 personBudhi Firmansyah Surapati