You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
200 Peserta Ikuti Bootcamp Komite Sekolah 2024 di Jaksel
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Komite Sekolah di Jaksel Diajak Awasi Penggunaan BOS dan BOP

Komite Sekolah di Jakarta Selatan diajak untuk berperan mengawasi penggunaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) agar sesuai peruntukannya.

P eningkatan mutu pelayanan pendidikan

Kepala Suku Dinas Pendidikan Jakarta Selatan Wilayah I, Sarwoko mengatakan, sebagai upaya untuk menyamakan persepsi, hari ini diadakan Bootcamp Komite Sekolah.

"Apabila persepsinya sudah sama, Komite Sekolah nantinya dapat membantu sekolah dalam hal peningkatan mutu pelayanan pendidikan, pengawasan pendidikan yang baik dan benar, serta sarana dan prasarana sesuai aturan yang berlaku," ujarnya, di Ruang Dirgantara, Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Selasa (30/7). 

Terlepas dari Middle Income Trap, Ini Upaya Jakarta Mempertahankannya

Sarwoko menambahkan, melalui Bootcamp yang melibatkan Lembaga Komite Sekolah Nasional (LKSN) Jakarta Selatan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergitas pemangku kepentingan di dunia pendidikan.

"Pada intinya semua saling keterkaitan dan saling membantu agar terciptanya pendidikan yang lebih baik lagi, khususnya di Jakarta Selatan," terangnya. 

Sementara itu, Ketua LKSN Jakarta Selatan, Dwi Cesario menjelaskan, kegiatan ini dihadiri 200 peserta terdiri dari Komite Sekolah dan kepala sekolah di Suku Dinas Pendidikan Jakarta Selatan Wilayah I dan II.

"Selain menyamakan persepsi, imbuh Dwi, kegiatan ini juga bertujuan menyebarluaskan pengetahuan tentang fungsi-fungsi Komite Sekolah. 

"Saya berharap kita bisa berkolaborasi untuk memajukan dunia pendidikan. Kemudian, mendampingi sekolah-sekolah untuk bisa memberikan program-program yang berkualitas," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1094 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1067 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1047 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye955 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye944 personAldi Geri Lumban Tobing