You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan di Sekitar Halte Kayu Jati
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan di Sekitar Halte Kayu Jati

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan modifikasi layanan di ruas jalan sekitar Halte Kayu Jati, Rawamangun, Jakarta Timur.

" untuk memastikan mobilitas pelanggan tetap berjalan baik,"

Modifikasi dilakukan sehubungan dengan pekerjaan konstruksi kereta ringan Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta Fase 1B rute Velodrome sampai Manggarai.

Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani mengatakan penyesuaian rute telah berlangsung mulai 8 Agutus 2024 lalu. Adapun pengerjaan akan dilakukan hingga 26 Agustus 2024 mendatang.

Transjakarta Raih Penghargaan IBEA EV Ecosystem Award 2024

“Penyesuaian layanan kami lakukan untuk memastikan mobilitas pelanggan tetap berjalan baik. Pelanggan bisa menggunakan layanan Transjakarta yang telah dimodifikasi," ujar Ayu, Selasa (13/8).

Adapun layanan yang dilakukan penyesuaian antara lain: Modifikasi lintasan Angkutan Malam Hari (AMARI) Koridor M4: Pulogadung - Galunggung menjadi Pulogadung - Galunggung via Perintis Kemerdekaan yang beroperasi mulai pukul 22.00 sampai 05.00 WIB.

• Koridor M4 (AMARI) sementara tidak melayani halte Rawamangun, Kayu Jati, dan Velodrome serta tidak melayani halte pada segmen ruas jalan Perintis Kemerdekaan dan Ahmad Yani.

Koridor 4: Pulogadung - Galunggung serta rute 4D: Pulogadung - Kuningan melayani pelanggan pada bus setop sementara/temporer yang tersedia di sisi jalan seberang Halte Kayu Jati.

• Arah Galunggung berhenti pada bus stop Kayu Jati 2;

• Sebaliknya, arah Pulo Gadung berhenti pada bus setop Kayu Jati 1.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KPK dan UP Metrologi Gelar Sharing Sesion Kalibrasi

    access_time12-09-2024 remove_red_eye2089 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1197 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1065 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye999 personNurito
  5. Cabor Layar Jakarta Raih Emas Pertamanya di PON XXI

    access_time12-09-2024 remove_red_eye787 personAldi Geri Lumban Tobing