You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Kepulauan Seribu Matangkan Rencana Pengoperasionalan Desk Pilkada
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Desk Pilkada Kepulauan Seribu Dioperasionalkan Pekan Depan

Posko Bersama atau Desk Pemilihan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta (Desk Pilkada) Kepulauan Seribu, akan mulai dioperasionalkan Jumat (25/10) pekan depan.

"Kita telah sepakati dan tetapkan posko utama di Gedung Mitra Praja,"

Kepala Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kepulauan Seribu, Achmad Yani Rivai Yusuf mengatakan, pembentukan posko bersama ini sesuai Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 506 Tahun 2024 tentang Desk Pilkada atau Posko Bersama Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Tahun 2024.

Lalu, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 9 Tahun 2005 tentang Pedoman bagi Pemerintah Daerah dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah.

KAHMI JAYA Luncurkan Desk Pilkada 2024 dan Website Organisasi

Menurut Yani, posko ini akan memantau pelaksanaan, menginventarisasi dan mengantisipasi permasalahan-permasalahan yang berkaitan dengan pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

"Kita telah sepakati dan tetapkan posko utama di Gedung Mitra Praja," katanya, Rabu (16/10).

Selain itu, jelas Yani, Desk Pilkada ini juga untuk memelihara ketentraman dan ketertiban masyarakat (Trantibmas) dalam setiap tahapan pelaksanaan Pilkada.

"Posko ini juga menyampaikan informasi dan laporan secara berjenjang, sesuai tingkat pelaksanaan tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta," tambahnya.

Mengenai pemilihan lokasi posko di Gedung Mitra Praja, jelas Yani, salah satunya untuk mempermudah kegiatan serta koordinasi lantaran kantor penting seperti kantor Kabupaten Kepulauan Seribu, Kantor Kejaksaan dan kantor lainnya berada di daratan Jakarta.

"Kita mulai dari 25 Oktober sampai 16 Desember. Tadi juga telah ditetapkan petugas posko berjumlah 22 orang dibantu dua orang tenaga ahli," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik