Bahagia Muriyani Bisa Tempati Rumah Layak Huni
Rasa bahagia dan haru begitu terlihat menyelimuti perasaan Muriyani (55), warga Jalan H Sarimun, RT 08/01 Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.
S aya bersyukur dan mengucapkan terima kasih
Melalui bantuan Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat dan Baznas (Bazis) setempat melalu program Bedah Rumah, Muriyati kini bisa menempati rumah layak huni.
Muriyani mengucapkan terima kasih rumah miliknya yang berukuran 30 meter persegi dan sudah belasan tahun rusak sudah selesai diperbaiki.
Camat Kembangan Resmikan Bedah Rumah di Srengseng"Alhamdulillah, saya bersyukur dan mengucapkan terima kasih
. Sekarang saya, suami, dan anak-anak bisa menempati rumah yang layak huni dan sehat," ujarnya, saat prosesi seremonial penyerahan kunci rumah," Kamis (17/10).Sementara itu, Camat Kembangan, Joko Suparno turut merasa senang dengan terselesaikannya perbaikan rumah Muriyani dan keluarga.
"Rumah ini diperbaiki dengan biaya Rp 55 juta, kerusakannya sudah cukup parah. Semoga ibu Muriyani bersama keluarganya bisa lebih nyaman dan aman dengan hunian saat ini," tandasnya.